Search

Kata Serapan Dalam Bahasa Inggris dari Bahasa Latin

3 kata serapan latin dalam bahasa inggris

3 Kata Serapan Latin dalam Bahasa Inggris – Bahasa latin, siapa sih yang tidak kenal dengan salah satu bahasa kuno tersebut? Konon, bahasa latin merupakan bahasa yang berasal dari Itali kuno yang sudah nyaris punah. Kita hanya biasa melihat bahasa latin terbatas di beberapa spot, seperti nama latin tanaman dan hewan, juga istilah-istilah dalam ilmu hukum dan ilmu publik seperti ad hoc (tujuan tertentu), de jure (sesuai hukum) , de facto (sesuai kenyataan), ad interim (untuk sementara waktu), pro bono (bekerja tanpa imbalan), quo vadis (kemana anda pergi), vox populi (suara rakyat suara tuhan), veritas (kejujuran), status quo (pihak yang berkuasa saat ini), dan lain sebagainya.

Kursus Bahasa Inggris

Namun tahukah kamu bahwa bahasa inggris juga mengadaptasi banyak ekspresi dari bahasa latin. Contohnya, beberapa expression yang pernah kita bahasa yaitu i.e. dan e.g. juga penjelasan lengkap tentang vice versa. Nah kali ini ada lagi nih 3 kata serapan bahasa inggris yang berasal dari bahasa latin yang umum ditemukan. Yuk cekidot ^_^

Yang pertama adalah mea culpa. Terasa asing bagi kamu? Gapapa, maka ini waktu yang tepat untuk kenalan dengan mea culpa. Yang kedua adalah in memoriam. Pastinya sahabat LC Kampung Inggris sudah tidak asing dengan kata tersebut, kira-kira artinya adalah dalam kenangan. dan yang ketiga adalah R.I.P, wah apalagi yang ini, pasti sahabat semua sering melihat RIP di papan kuburan di film-film kartun atau film horror. Dalam kesempatan kali ini, akan kami urai lebih lanjut lagi asal usul tiga ekspresi latin tersebut yang hingga kini marak menjadi bahasa inggris.

1. Mea Culpa

“mea culpa, mea culpa, mea maxima culpa” apakah kamu pernah mendengar sebaris kalimat tersebut? Dalam budaya gereja katolik Roma, kalimat tersebut seringkali diucapakan dalam bait pengakuan dosa. Mea culpa berasal dari bahasa latin yang jika ditranslate ke dalam bahasa inggris artinya “my fault” atau saya bersalah atau saya berdosa. Selanjutnya, mea culpa  [mā’ə kool’pə] diadopsi ke dalam bahasa inggris dengan mengambil satu kata culpa yang kini menjadi kata dasar (root) dari beberapa kata berikut: culpable (bersalah), culpability (tingkat kesalahan seseorang), culprit (penjahat), exculpate (bebas dari kesalahan atau tuduhan), and exculpatory (membersihkan diri dari perbuatan buruk).

2. In Memoriam

“In memoriam of …. ” pernah kan lihat di TV in memoriam of (biasanya orang terkenal atau artis) yang artinya sedang mengenang seseorang yang telah tiada. Dalam bahasa inggris bisa dikatakan artinya adalah “In memory of”. Nah, in memoriam ini juga diadopsi ke dalam kosa kata  bahasa inggris dengan asal kata bahasa latin memor yang artinya mindful, remembering atau mengingatkan kita. Kata memor tersebut memunculkan beberapa kata dalam bahasa inggris yakni: memory (kenangan), memorable (berharga untuk dikenang), immemorable (tidak berharga untuk dikenang), immemorial (sesuatu yang sudah sangat lama, kuno), memorize (berkomitmen untuk mengenang), commemorate (penghormatan kepada sesuatu dengan upacara atau ceremony), and commemoration (upacara mengenang dan menghormati sesuatu, contohnya pahlawan”)

3. RIP

Bagi kamu yang sering nonton kartun horor, pasti akan sering melihat tulisan RIP di mana-mana. Dalam budaya barat, mereka juga biasa menulis RIP di papan nisan sanak keluarga yang baru saja meninggal. Anyway, RIP ini awalnya merupakan singkatan dalam bahasa latin yaitu Requiescat in pace yang dalam bahasa inggris artinya adalah “may he/she rest in peace”. Lantas, RIP versi latin tersebut diadopsi dalam bahasa inggris menjadi Rest in peace yang memiliki singkatan sama RIP. Kata latin requies yang artinya rest, repose atau meninggal memberikan kita satu kalimat daam english yaitu requiem yang artinya acara penghormatan kepada orang yang meninggal (biasanya dalam budaya katolik). Requiem juga dikenal sebagai komposisi musik yang digunakan untuk acara tersebut.

Baca juga: Belief vs. Believe

That’s all about 3 common latin esxpressions used in english, alias 3 Kata Serapan Latin dalam Bahasa Inggris. Semoga bermanfaat ^_^

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Rasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang berbeda bareng ratusan siswa dari berbagai kota lainnya.

Ikuti Kami

Scroll to Top
close
Holiday Ceria