Search

Metode Belajar Bahasa Inggris di Kampung Inggris Pare

Metode Belajar Bahasa Inggris

Metode Belajar Bahasa Inggris – Hai hai, bagaimana kabar kalian hari ini? Harus selalu semangat ya :).

Kursus Bahasa Inggris

Hem, berbicara mengenai belajar bahasa inggris mungkin belum semua orang merasakan asyiknya dan juga tertarik dengan bahasa internasional satu ini. Bahkan bahasa asing yang satu ini menjadi momok karena sudah tertanam bahwa bahasa inggris itu sulit. Padahal saat ini bahasa inggris adalah salah satu skill yang wajib dimiliki oleh siapapun.

Solusi untuk mengatasi ketakutan dan kurang antusias dalam mempelajari bahasa ini salah satunya adalah dengan memberikan metode pembelajaran yang menarik. Terlebih lagi bahasa inggris merupakan skill yang memang membutuhkan lebih banyak praktek daripada hanya sekedar materi saja.

Saat ini banyak sekali lembaga kursus bahasa inggris yang menawarkan berbagai metode belajar. Salah satu tempat belajar bahasa inggris yang bisa kamu pilih adalah Kampung Inggris Pare. Di sini kamu akan merasakan metode belajar bahasa inggris yang unik, menarik dan berbeda dengan tempat belajar bahasa inggris lainnya.

Yuk scroll terus kebawah untuk mengetahu seperti apa metode belajar yang diterpakan di Kampung Inggris ini, cekidot.

metode belajar di kampung inggris

1. Tempat Belajar yang Santai

Ya, di sini kamu akan belajar dengan suasana yang sangat santai tapi bukan berarti tidak serius ya guys. Kelas yang ada di Kampung Inggris ini tidak formal selayaknya yang ada di sekolah ataupun lembaga kursus lainnya. Sebagian besar lembaga kursus yang ada di sini menerapkan kelas lesehan yang dibuat sangat santai. Tidak berada dikelas yang kesannya kaku. Selain itu jika para member merasa bosan belajar dikelas yang sudah disediakan, dengan senang hati teacher/tutor siap mengajakmu memilih kelas dimana saja. Bisa dicafe, sawah, taman kilisuci, garuda park, warung tansu dan tempat-tempat asik lainnya. Jadi kamu tidak akan merasa bosan dan dapat mencerna materi bahasa inggris dengan lebih baik.

2. Pembelajaran yang Intensive

Selain kelas yang dibuat dengan santai, metode belajar yang dibuat secara berkesinambungan pun bisa membuat kamu untuk lebih cepat bisa menguasai materi bahasa inggris. Dalam satu harinya kamu akan terus-terusan belajar bahasa inggris, sesuai dengan program apa yang kamu pilih. Jika kamu hanya mengambil program speaking, grammar atau pronunciation secara terpisah, kamu akan digembleng satu hari full sesuai dengan materi.

Pengen Konsutasi PR ?

Kamu juga bisa mengambil program paket yang juga ditawarkan oleh beberapa lembaga yang ada di Kampung Inggris, salah satunya adalah LC Kampung Inggris Pare. Dengan mengambil program paket kamu tidak hanya mendapatkan satu materi saja tetapi juga materi pembelajaran lengkap mulai dari speaking, pronunciation, vocabulary dan juga grammar.

Kelebihan mengambil program paket seperti ini adalah jadwal belajarmu akan lebih tertata rapi, dan materinya pun akan saling berkaitan sehingga pengetahuan bahasa inggris yang kamu terima akan lebih lengkap dan jelas. Pembelajaran yang dimulai dari pagi sampai malam hari (ada jeda istirahat) membuat kamu akan mengenal lebih dekat dan sangat terbiasa dengan bahasa inggris sehingga bahasa yang satu ini tidak lagi menjadi momok yang menakutkan.

3. Penyampaian Materi yang Asik dan Fun

Hal berbeda lainnya adalah cara penyampaian materi dari tutor/teacher yang sangat beragam. Tidak hanya menyampaikan materi dengan papan tulis dan marker tetapi mereka juga memiliki game-game unik yang bisa membuat kalian lebih bisa memahami materi dengan cepat dan yang pasti kamu jadi tidak akan bosan ketika berada di kelas.

4. Lingkungan yang Mendukung

Poin terakhir dan yang paling penting adalah lingkungan yang sangat mendukungmu untuk belajar bahasa inggris. Ketika kamu tinggal di camp kamu akan dituntut untuk menggunakan bahasa inggris karena sistem camp adalah menerapkan english area. Selain itu di sini kamu akan bertemu dengan teman-teman yang juga memiliki tujuan yang sama yaitu belajar bahasa inggris jadi kamu akan memiliki banyak partner untuk belajar. Karena bahasa inggris adalah skill jadi kamu memang harus memiliki lingkungan yang bisa kamu gunakan untuk mempraktekan semua materi yang telah kamu dapatkan.

Oke guys, itu tadi ulasan mengenai seperti apa metode pembelajaran yang diterapkan di Kampung Inggris ini. Tertarik untuk mencoba dan membuktikan seberapa ampuhnya metode-metode tersebut? Tapi tetap harus disertai dengan usaha dan keaktifan dari kamu ya guys karena disini bukan tempat ajaib yang bisa membuat kamu mahir bahasa inggris tanpa usaha apapun. Seperti yang sudah dibahas sebelumnya bahasa inggris adalah skill jadi kamu harus terus berlatih meskipun kamu sudah merasa mahir ya. Jika kalian tertarik tunggu apalagi, yuk datang dan rasakan suasana belajar bahasa inggris yang berbeda di sini, Kampung Inggris Pare ^^.

Panduan Belajar di Kampung Inggris

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Rasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang berbeda bareng ratusan siswa dari berbagai kota lainnya.

Ikuti Kami

Scroll to Top
close
Holiday Ceria