2022

Belajar Pronunciation Menggunakan “Tongue Twisters”? Siapa Takut!

Menurut salah satu guru bahasa Inggris Native, kemudahan untuk pelafalan kata-kata dalam bahasa Inggris tergantung dengan seberapa mirip bahasa asal negara masing-masing. Sebagai contoh, orang German lebih mudah belajar pelafalan daripada orang Jepang atau China. Namun, bukan berarti itu salah satu hal yang tidak mungkin, hanya saja, membutuhkan usaha lebih untuk dapat melafalkan Bahasa Inggris dengan jelas dan baik, berlatih dan terus berlatih.

Banyak cara untuk melatih otot lidah kita untuk lebih familiar mengucapkan bahasa Inggris. Salah satu hal yang mudah untuk diikuti adalah, lagu. Otak manusia memiliki kemampuan unik untuk mengingat dan memimik kata-kata saat nada di tambahkan ke dalam formula pembelajaran, kalian bisa mengingat dengan baik dan menyanyikan lagu tersebut dengan jelas dan baik.

Cara lain belajar bicara bahasa Inggris adalah dengan membaca dengan menyuarakan pelafalan, baca artikel atau buku dengan bahasa Inggris dan membacanya secara lantang, lambat dan jelas, rekam dan dengarkan kembali dimana kalian membutuhkan untuk koreksi.

Ada juga cara lain untuk belajar pengucapan bahasa Inggris adalah dengan, tongue twister English, kata-kata rumit yang akan melatih otot lidah kita. Membiasakan pelafalan dan melatih otot lidah kalian untuk menjadi lentur dengan mengucapkan kata-kata rumit yang sangat membantu.

Pengertian Tongue Twister

Bayak cara untuk melatih pelafalan/pronunciations kita, salah satu yang akan kita bahas disini adalah,  tongue twister English, apa itu tongue twister? Rangkaian kata-kata dalam bahasa Inggris yang terdiri dari kata-kata yang pelafalannya hampir mirip dan di jejerkan bersama untuk melatih reflex kita dalam pelafalan kata-kata tersebut.

Tongue twister tidak hanya dipakai untuk belajar oleh orang non-native English speaker, tongue twister juga kerap di ucapkan sebagai alat untuk bersosialisasi, permainan antar teman dengan cara menantang teman kalian siapa yang bisa melafalkan tongue twister English dengan cepat. Bahkan, beberapa actor menggunakannya ketika mereka butuh untuk berlatih aksen, dan mempersiapkan diri untuk sebuah karakter dalam film atau sinetron berbahasa Inggris.

Kami akan memberi kalian rahasia bagaimana cara menggunakan tongue twister secara efektif untuk belajar Bahasa Inggris. Ini juga akan sangat membantu kalian dalam memperbaiki cara belajar kalian dan bonus kalian dapat belajar conversational speech.

Tongue-twister sering dipakai dalam permainan kata di English-speaking world, dan terkadang digunakan sebagai cara untuk menghibur anak-anak. Kata-kata ini akan membantu kalian belajar berbicara dan pelafalan bahasa Inggris untuk mempertajam per-intonasi-an kalian.

Bagaimana cara  tongue twister bekerja? Tongue twister memiliki aturan bahwa, rangkaian kata-kata yang digunakan dalam kalimat tongue twister harus menggunakan kata-kata yang memiliki suara pelafalan yang mirip, disebut minimal pairs, yang berarti kata-kata yang memiliki suara yang sama tapi berbeda dalam arti seperti, /v dan /f dalam van dan fan, atau e/ dan I/ di desk dan disk.

Contoh kata tongue twister, “She sells sea shells by the seashore,” kalimat tersebut terdiri dari 2 minimal pairs yaitu “she/sea,” dan “Selles/shells.” dalam kasusnya, kata-kata tersebut memiliki penyuaraan kata yang sama kecuali kata pertama. Itu penting karena untuk membantu kita memisahkan kata-kata yang bersuara serupa di Bahasa Inggris.

Manfaat Latihan Pronunciation Dengan Tongue Twister

Belajar bahasa Inggris memiliki tingkat kesulitan masing-masing, namun permasalahan yang sering orang-orang temui adalah bagaimana cara melafalkan kata-kata dalam bahasa Inggris dengan pelafalan yang baik dan jelas. Oleh karena itu, tongue twister English menjadi salah satu alat bantu untuk memperbaiki pelafalan kita.

Kumpulan kata yang berlafal sedikit berbeda namun memiliki suara yang hampir mirip, yang kemudian di lafalkan dengan cepat dan secara benar. Apakah manfaat kita belajar tongue twister?

Tongue twister mungkin akan terdengar lucu dan memiliki arti yang kacau tetapi, membantu dalam belajar pelafalan Anda. Metode ini juga bisa sebagai alat terapi berbicara untuk merangsang syaraf dan otot lidah agar dapat bergerak dengan baik dan membantu pembicara memperbaiki kualitas berbicaranya.

Selain itu, mempermudah kita dalam menghafal kata-kata, memperbaiki pengintonasian dan memperbaiki kelancaran kita dalam berbicara bahasa Inggris.

Kumpulan Tongue Twister Bahasa Inggris yang Mudah

Sebagai pemula, kami merekomendasikan Anda berawal dari tongue twister yang ringan dan pendek sebagai pemanasan sebelum kalian belajar ke tingkat yang lebih sulit. Ini adalah beberapa contoh dari tongue twister pendek dan mudah.

  • Red lorry, yellow lorry
  • Sheep should sleep in a shed
  • She sees cheese
  • The blue bluebird blinks
  • Four fine fresh fish for you
  • He threw three balls
  • Cooks cook cupcakes quickly
  • Zebras zig and zebras zag
  • Greek grapes, greek grapes, greek grapes
  • Lucky rabbits like to cause a ruckus
  • A big black bear sat on a big black rug
  • Rory’s lawn rake rarely takes really right
  • Kitty caught the kitchen in the kitchen
  • We surely shall see the sunshine soon
  • Six slimy snails slid slowly seaward

Kumpulan Tongue Twister Bahasa Inggris yang Cukup Sulit

The sixth sick sheik’s sixth sheep’s sick.

Kalimat tongue twister tersebut tercatat dalam Guinness World Records, sebagai tongue twister paling susah di dunia di tahun 1974, tahun terakhir organisasi tersebut mencatat hal tentang tongue twister, dan masih susah untuk dikatakan sampai saat ini.

Tongue twister sangatlah penting because penggabungan lebih dari satu kata akan membantu manusia belajar, dan menemukan serta mengatakan kata-kata tersebut sangatlah menyenangkan dan FUN!

Salah satu contohnya adalah tongue twister di tahun 1836, yang muncul dalam Peter Piper’s Practical Principal of Plain and perfect pronunciations.

Peter Piper picked a peck of pickled Peppers:

Did Peter Piper pick a peck of pickled Peppers?

If Peter Piper picked a peck of pickled Peppers,

Where’s the peck of pickled Peppers Peter Piper picked?

Contoh dan list lainnya:

  • Chop shops stock chops.
  • If a dog chews shoes, whose shoes does he choose?
  • Pad kid poured curd-pulled cod.
  • Seventy-seven benevolent elephants
  • A loyal warrior will rarely worry why we rule.
  • A pessimistic pest exists amidst us.
  • How can a clam cram in a clean cream can?
  • Which wristwatches are Swiss wristwatches

Itulah salah satu cara untuk melatih kalian untuk menghasilkan dan memperbaiki pelafalan sehingga menjadi benar, baik dan jelas. Belajar tongue twister English tidak harus membuat kalian frustrasi. Ini justru hal yang menyenangkan dan kalian bisa bermain dengan kata-kata ini bersama teman-teman Anda dan menentukan siapa yang memiliki kecakapan dalam pelafalan di antara kalian.

Janganlah takut untuk mempraktekkan pelafalan kalian karena pelafalan adalah hal penting untuk kalian berkomunikasi dengan orang yang English-speaking. Sering melakukan latihan dan membiasakan diri untuk terbiasa dengan bahasa Inggris adalah salah satu cara agar kalian bisa berkembang dan lancar berbicara dalam bahasa Inggris.

Belajar Pronunciation Menggunakan “Tongue Twisters”? Siapa Takut! Read More »

Ketahui Cara Menggunakan Enough dan Too

Ketahui Cara Menggunakan Enough dan Too

Sebelumnya tentu saja kamu pernah membaca, mendengar, bahkan mempergunakan too dan enough di dalam bahasa Inggris. Akan tetapi apakah kamu sudah mengetahui fungsi serta cara Penggunaan Enough dan Too secara tepat?

Kedua kata tersebut mempunyai arti yang serupa atau bahkan sama. Banyak dari kamu yang terkecoh di dalam pemakaian antara enough dan too yang sering terbalik. Supaya tidak merasa bingung mengenai penggunaan diantara keduanya simak informasinya berikut ini.

Apa itu Enough?

Bila diterjemahkan di dalam bahasa Inggris, enough mempunyai arti cukup. Terdapat banyak cara pemakaian dari kata enough di dalam suatu kalimat. Enough bisa ditempatkan setelah adjective atau kata sifat, setelah adverb atau kata keterangan, dan setelah noun atau benda bahkan dapat berdiri sendiri.

Enough ini merupakan adverb ataupun kata keterangan yang dipergunakan di dalam menunjukan jumlah suatu hal sesuai kebutuhan sehingga enough memiliki arti cukup seperti yang telah disebutkan sebelumnya diatas.

Syarat Penggunaan Enough

Melihat penjelasan di atas bisa diketahui bahwa Penggunaan Enough bisa dimana saja dan untuk lebih jelasnya simak contoh berikut ini.

  1.   Setelah kata sifat (adjective)
  •         He is strong enough
  •         The car price is expensive enough
  •         This ladder is not long enough.
  •         Please turn off the AC. It’s cold enough.
  •         My brother likes to play basketball. He is tall enough.
  1.   Setelah kata benda (noun)
  •         We don’t have enough time
  •         Do you have enough food for them?
  •         My brother has enough money to buy another car.
  •         Enjoy your coffee. We still have enough time
  •         My mother has enough food for all my friends.
  •         Is there enough sugar in the kitchen? I want to make tea.
  •         We cannot play futsal today as we don’t have enough players.
  1.   Setelah kata keterangan (adverb)
  •         We run quickly enough
  •         You respond slowly enough
  •         My dad drives carefully enough
  •         Well enough
  •         He passed the test perfectly enough.
  •         I didn’t leave early enough so I arrived late.
  •         Tina can speak French well enough.
  •         Tom drives slowly enough because he still learns.
  •         He isn’t running fast enough to win the race.
  •         Surprisingly enough, my sister won the school debate competition
  1.   Berdiri sendiri tanpa noun, adjective dan adverb.
  •         I have money, but it’s not enough to buy the land.
  •         I am full, and I am enough
  •         Do you have enough for them
  •         No more space, it’s enough
  •         No more food please. It’s enough. I am really full.
  •         I thought it was enough to make her smile

Melalui contoh di atas bisa dilihat jika Penggunaan Enough ada di belakang ataupun depan kata sifat, benda, dan lainnya bahkan berdiri sendiri.

Apa itu Too?

Too merupakan adverb atau jika di dalam bahasa Indonesia merupakan kata keterangan. Too dipergunakan sebagai petunjuk akan jumlah suatu hal yang tergolong sangat banyak hingga merujuk ke negatif.

Sebagai contoh ketika kamu menuangkan terlalu banyak gula ke dalam sebuah minuman maka rasanya akan sangat manis dan itulah yang dikenal dengan nama toko. Sehingga too ini memiliki pengertian yang berarti terlalu.

Umumnya too ini umumnya terdapat pada kata sifat ataupun adjective, sebelum penggunaan kata benda ataupun noun, dan juga sebelum kata keterangan ataupun adverb.

Too ini memiliki banyak arti seperti “juga” (also) ataupun “selain itu” (besides). Untuk arti keduanya yaitu ekstra (extra) dan ‘terlalu (excessively). Beberapa orang juga mempergunakan kata tersebut untuk mengungkapkan ‘sangat” atau very. Bahkan too ini juga tergolong relevan dipergunakan untuk keuangan di dalam suatu hal seperti tingkat kesulitan, suhu, dan lainnya.

Syarat Penggunaan Too

  1.   Too + adj (kata sifat)
  •         This pen is too long, I can’t use it well
  •         You shouldn’t do it. You ‘re too stupid
  •         I was shocked because the coffee is too hot
  1.   Too + Noun (kata benda)

Too itu artinya terlalu yang menandakan jika jumlahnya banyak dan tentunya lebih dari satu, sehingga ketika too serta noun perlu ditambahkan many untuk countable noun, serta much untuk uncountable noun. Penting untuk diperhatikan jika penggunaan pada rumus ini berbeda dengan Penggunaan Enough yang mana kata bendanya haruslah jamak ataupun plural.

  •         Examination has too many questions, it makes me confused
  •         Did I spend too much money yesterday?
  •         You do not need to put too much water in my coffee, it will be tasteless
  1.   Too + adverb (kata keterangan)
  •         The driver drives a car too fast
  •         My friend goes to school too early, the gate is still closed
  •         Pardon please, you spoke too quickly, I couldn’t understand well

Berbicara mengenai penggunaan too tentu saja berbeda dengan penggunaan pada enough. Banyak yang meyakini ketika menggunakan too harus diberikan tanda koma sebelumnya seperti di dalam kalimat “I miss you, too.”

Faktanya penggunaan dari tanda koma tadi tergolong opsional serta terdapat beberapa panduan gaya bahasa yang sebenarnya tidak menganjurkan hal tersebut. Jika pembimbing ataupun guru ingin kamu memakai tanda koma tersebut maka kamu bisa menerapkannya namun kembali lagi itu bukan hal yang diharuskan.

Test!

  •         The water wasn’t … to have a bath
  •         The knife isn’t … to chop the meat
  •         Would you like some sugar in your tea? Yes, but not …
  •         I don’t want to walk home …
  •         The house is … for a large family.

Jadi itulah beberapa hal yang perlu kamu ketahui mengenai enough dan too. Kedua hal ini memiliki pengertian yang berbeda sehingga tidak terlalu sulit untuk membedakannya. Perbedaan diantara keduanya yaitu untuk kata too tidak bisa berdiri sendiri sedangkan enough bisa.

Pemahaman yang jelas mengenai syarat penggunaannya akan membantu kamu dalam penyusunan kalimat nantinya. Terlebih bila membahas too banyak yang sering salah menggunakannya dengan ‘to’. Orang melihatnya sepele dan tidak mempermasalahkan mengenai jumlah ‘o’ yang ada padahal sangat berdampak pada artinya yang berbeda pula.

Jadi dengan melihat informasi diatas kamu bisa paham mengenai Penggunaan Enough dan too dengan lebih jelas. Tidak hanya kedua kata tersebut banyak sebenarnya kata di dalam bahasa Inggris yang sering dianggap sama namun penggunaannya berbeda.

Jika kamu merasa terkendala akan masalah tersebut jangan ragu untuk mengikuti bimbingan belajar bahasa Inggris. Sebaiknya khususkan waktu belajar dengan mengikuti program sesuai kebutuhan seperti speaking, grammar, dan lainnya.

Mencari bimbingan belajar saat ini sudah tidak sulit lagi namun jika kamu ingin lingkungan dan suasana yang kondusif untuk belajar bisa belajar di Pare yang terkenal akan kampung Inggrisnya yang membuat belajar tambah menyenangkan.

Ketahui Cara Menggunakan Enough dan Too Read More »

Apa itu Comparative Degree_ Simak Penjelasannya!

Sudah Tahukah Kamu Apa itu Comparative Degree? Simak Penjelasannya!

Comparative Degree adalah bagian di dalam Degrees of Comparison. Ketika diurutkan, Comparative Degree ini menempati peringkat kedua di dalam Degree of Comparison yakni setelah Positive Degree serta sebelum Superlative Degree.

Bagi kamu yang pertama mempelajarinya maka lakukan secara bertahap mulai dengan mengenal Pengertian Comparative Degree dan hal lainnya. Untuk Comparative Degree bisa dibentuk melalui adjective ataupun adverb dasar yang sudah dimodifikasi memakai aturan maupun rumus tertentu.

Apa itu Comparative Degree?

Comparative degree merupakan tingkatan perbandingan kedua di dalam Degrees of Comparison. Tingkatan tersebut dapat dikenal dengan istilah “tingkatan lebih”. Julukan tadi melekat di Comparative Degree yang mana umumnya adalah hasil terjemahan pada sebuah kalimat dan di dalamnya terdapat unsur Comparative Degree yang mengandung kata “lebih”.

Nantinya terdapat beberapa ungkapan di Comparative Degree yang akan sering keluar seperti lebih mahal, lebih baik, lebih besar, lebih tinggi, dan lainnya.

Comparative Degree dipergunakan ketika kamu akan membandingkan dua benda ataupun dua orang (pronoun maupun noun), tentunya dengan memperhatikan suatu karakteristik atau unsur di dalam kedua hal tadi.

Misalnya ketika kamu membandingkan tinggi dari buah gedung yang mana satu gedung tadi mempunyai ukuran yang cenderung “lebih tinggi” jika dibandingkan gedung lainnya. Umumnya proses dari pembentukan Comparative Degree mengikuti pola ataupun rumus adjective + ‘er’.

Walaupun di dalam beberapa hal, untuk akhiran ‘er’ tidak bisa dipergunakan maupun digantikan dengan menggunakan ‘more pada bagian depan adjective’.

Bagaimana Cara Menggunakannya?

Setelah mengetahui Pengertian Comparative Degree tentu hal lain yang perlu diketahui mengenai bagaimana cara penggunaannya. Untuk lebih jelasnya berikut ini adalah rumus yang bisa dipergunakan seperti berikut.

  •         Subject + To be + Adj (+er) + Than + Noun/Pronoun
  •         Subject + To be + More + Adj + Than + Noun/Pronoun

Comparative Degree bisa juga tidak memakai ‘adjective + er’ akan tetapi memakai tambahan kata ‘more’ ataupun ‘less’ pada bagian depan adjective. Hal tersebut bisa dipergunakan ketika adjective yang dipergunakan memiliki lebih dari satu suku kata ataupun satu kali pengucapan.

Misalkan ‘fast’ (yang memiliki satu suku kata) memakai atribut berupa ‘er’. akan tetapi untuk kata ‘diligent’ (yang mempunyai tiga suku kata) memakai ‘more’.

Bila memperhatikan dari Pengertian Comparative Degree maka dapat dibentuk menggunakan pola kalimat berupa ‘as + adj + as’ yang mana kedua benda tadi haruslah mempunyai kualitas berbeda. Maka dari itu penambahan kata ‘not’ perlu diberikan setelah kata ‘to be’ seperti pada rumus di bawah ini.

  •         Subject + To be/ To be Not + As + Adj/Positive degree + As + Noun/Pronoun

Supaya lebih jelasnya maka berikut ini merupakan contoh Comparative Degree di dalam sebuah kalimat tentunya.

  •         Merapi Mountain is higher than Rajabasa Mountain.
  •         Elephants are bigger than buffalo.
  •         Greg is not as tall as Harry.
  •         Kimi is more patient than Zuka.
  •         This flower is as beautiful as that flower.
  •         That duck is as small as this chicken.
  •         Mr. Faruq is as brilliant as his brother.
  •         Jaime is not as handsome as Tyrion.
  •         The pink dress is cheaper than the yellow dress.
  •         My method is more effective than yours.
  •         Marry is more diligent than me.

Penggunaan Double Comparative yang Keliru

Pengertian Comparative Degree nyatanya sudah cukup jelas diatas dan terdapat satu istilah yang terhubung dengan nya yaitu Double Comparative. Untuk mengenal lebih jauh mengenai Double Comparative tentunya kamu harus memahami Comparative Degree terlebih dahulu.

Supaya kamu lebih mengingat lagi, bentuk comparative ini adalah cara kamu di dalam membandingkan antara kata sifat (adjective) ataupun kata keterangan (adverb) pada suatu benda. Saat membentuk comparative form, kamu dapat menambahkan “-er” setelah pemakaian adjective ataupun adverb yang sedang dituju.

Bahkan kamu juga bisa memakai kata berupa less ataupun more. Untuk lebih mudahnya maka kamu bisa melihat contoh pada kalimat berikut ini.

  •         The man is taller than my friend (Laki laki itu lebih tinggi dari teman saya)

Setelah mengetahui perihal Pengertian Comparative Degree dan sedikit flashback mengenai pemakaian comparative maka kamu juga harus paham soal pengertian dari Double Comparative. Istilah ini merujuk kepada salah satu jenis error maupun pola yang tergolong ungrammatical.

Akan tetapi ada sebagian lain yang mengatakan jika itu merupakan pola yang dapat digunakan serta memiliki suatu fungsi tertentu. Supaya lebih jelasnya berikut ini ada beberapa versi pengertiannya dan juga contoh penggunaannya.

Tentu saja dengan adanya contoh tadi diharapkan kesalahan dalam pemakaian Double Comparative dapat dihindari.

  1.   Pengertian pertama

Double Comparative adalah pola ungrammatical dikarenakan memakai dua cara untuk pembentukan comparative pada saat bersamaan, padahal sebenarnya tidak. Usahakan untuk tidak memakai bentuk semacam itu.

Contoh kalimat dari double comparative yang keliru dan juga perbaikannya.

  •         Double Comparative: This dress is better than that one.
  •         Perbaikan: “This dress is more beautiful than that one.” Atau “This dress is better than that one.”
  1.   Pengertian kedua

Double Comparative merupakan dua bentuk comparative yang dipergunakan di dalam satu kalimat yang menceritakan diantara dua hal yang mana saling berhubungan dan umumnya merupakan dampak dari lainnya.

Contoh kalimat dari Double Comparative

  •         The more you read, the more you know.
  •         The closer you look, the less you see.
  •         The more beautiful the design is, the more expensive the price is.
  1.   Pengertian Ketiga

Double Comparative adalah bentuk comparative adjective ataupun adverb yang diulang serta disisipi conjunction berupa “and” pada bagian tengahnya yang mana dipergunakan di dalam menunjukan suatu peningkatan ataupun penurunan.

Beberapa Double Comparative yang umumnya dipergunakan seperti less and less, fewer and fewer, than more and more.

Contoh Kalimat Double Comparative

  •         Fewer and fewer students enroll in our School every year.
  •         More and more people come to Meikarta.

Double Comparative Bisa Untuk Menunjukkan Perubahan

Bila melihat dari berbagai penjelasan diatas tentunya kamu akan mengetahui jika Double Comparative dapat dipergunakan dalam menunjukan perubahan. Melalui suatu perubahan dari suatu kondisi ke kondisi lainnya, perbandingan dua hal lainnya, dan pengulangan.

Test!

Setelah mengetahui Pengertian Comparative Degree dan juga Double Comparative maka berikut ini adalah beberapa latihan soal untuk mengetes pemahaman kamu.

  •         This building is … that building.
  •         Hasan and Ali are … than Ian.
  •         The Pacific Ocean … the Atlantic Ocean.
  •         Jess and Holly are tall, but Holly is … Jess.
  •         What’s … rivers in the world?
  •         My Dad is … better than your Dad.

Jadi itulah beberapa hal yang perlu dipahami, untuk menambah pengetahuan kamu maka jangan lupa menambah wawasan dengan mengikuti kursus. Untuk kursus yang direkomendasikan, Anda bisa mengikuti kursus di Kampung Inggris LC dengan berbagai program yang sangat menarik!

Sudah Tahukah Kamu Apa itu Comparative Degree? Simak Penjelasannya! Read More »

Penggunaan 'In Spite Of', 'Despite', 'Although', 'Even Though' Dan 'Though'

Perbedaan Penggunaan ‘In Spite Of’, ‘Despite’, ‘Although’, ‘Even Though’ Dan ‘Though’

Terdapat beberapa kata pada bahasa Inggris yang mempunyai makna serupa. Meskipun memiliki arti yang serupa tapi dalam penggunaannya berbeda. Hal tersebut berlaku untuk penggunaan despite, although, in spite of, though, dan even though.

Perbedaan beberapa kata tersebut sangatlah nyata dan kata sambung tadi sering dipergunakan sebagai penunjuk keadaan kontras. Melalui kata hubung tersebut terdapat dua hal yang dapat dibandingkan. Bila diperhatikan sekilas kata hubung diatas penggunaannya mirip dengan “But”.

In spite of

Kata preposisi ini sangatlah mirip dengan despite. Keduanya mempunyai makna serupa yaitu “meskipun” bila diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Bila dilihat pada konteks pengucapannya maka in spite of tergolong tidak formal jika dibandingkan despite terutama jika dilihat pada teks maupun tulisan.

Penggunaan in spite of bisa dipergunakan pada klausa kalimat pertama maupun kedua. Supaya lebih jelas dalam melihat preposisi yang dipergunakan maka kamu dapat menyimak contoh kalimatnya berikut ini.

  •         She went to the cinema in spite of the fact that she was exhausted.
  •         Actually, the idea was appealing – in spite of his clumsy invitation.
  •         In spite of the fact that he studied very hard, he still didn’t pass the exam.
  •         In spite of her resolve, she responded.
  •         I find it hard to realize that Christmas is almost here, in spite of the fact that Helen talks about nothing else.

Despite

Kata selanjutnya yang tentunya menarik untuk kamu pelajari adalah “despite” yang menggambarkan dua hal kontras di dalam sebuah kalimat. Penggunaan despite merupakan preposisi yang dipergunakan untuk membandingkan.

Despite ini dipergunakan dalam konteks kalimat lebih formal serta umum dipergunakan di dalam bahasa Inggris entah tertulis maupun teks. Untuk struktur despite umumnya diikuti dengan pemakaian kata benda, verb, ataupun pronoun dengan memakai imbuhan “-ing”.

Untuk informasi lebih jelasnya tentang penggunaan kalimat ini maka kamu dapat menyimak beberapa contoh di bawah ini.

  •         I want play football despite this rain.
  •         Ruth woke up feeling refreshed despite Dave calling at midnight.
  •         Kate bought a new pair of shoes despite the fact that she already had 97 pairs.
  •         Despite eating Junkfood regularly, Sinta remained slim.
  •         Despite having sensitive teeth, she liked ice cream.
  •         Jennifer went to the festival despite the hot weather.

Melalui contoh di atas kamu bisa mengetahui jika despite ini dapat dipergunakan pada banyak bagian di dalam kalimat, mulai awal, tengah, hingga akhir. Umumnya Penggunaan despite ini diikuti dengan realita yang sedang terjadi.

Although

Informasi selanjutnya mengenai kata hubung pembanding yang biasa dipakai yaitu although. Kata although ini pertama dipergunakan pada abad 14. Sebenarnya dari segi makna sangat sama dengan though namun berbeda dalam hal pengucapannya.

Di dalam bahasa verbal Inggris, untuk penggunaan though nyatanya lebih umum dipergunakan dibandingkan although termasuk di dalam dialog sehari-hari.

Ketika although dipergunakan pada awal kalimat akan diberikan tanda baca berupa koma di dalam membandingkan kedua kalimat tadi ini tentunya berbeda dengan Penggunaan despite. Berikut ini adalah beberapa contoh penggunaannya.

  •         Everyone enjoyed the trip to the final although we lost the match!
  •         Peter, although working harder this term, still needs to put more work into mathematics.
  •         Karen is coming to stay next week although I’m not sure what day she is coming.
  •         Raymond, although very interested, didn’t show any emotion when she invited him to go for a walk.

Even though

Berbeda dengan kata although dan though, tentunya even though ini lebih memberikan penekanan di dalam menunjukan perbedaan di dalam dua hal. Bila diartikan di dalam bahasa Indonesia, even though mempunyai makna “meskipun”.

Kata ini dapat dipergunakan sebagai salah satu cara yang tergolong lebih tegas untuk mengatakan although ataupun though. Penggunaan kata although dipakai dalam mengindikasikan fakta tertentu yang tidak akan membuat sisa dari kalimatnya menjadi salah.

Beberapa contoh penggunaan even though di dalam suatu kalimat yang tentunya akan berbeda dengan Penggunaan Despite maupun kata lainnya sebagai berikut ini.

  •         Even though he never completed college, he runs a successful software company.
  •         Even though I work by myself, there are other people I can interact with.
  •         Cynthia is not ashamed of what she does, even though she ends up doing something wrong.

Though

Untuk kata hubung though dapat dipergunakan di dalam beberapa konteks sekaligus yang tentunya berbeda satu dengan lainnya. Terdapat banyak cara yang bisa diterapkan untuk memakai though di dalam kalimat.

Akan tetapi yang lazim yaitu kata though di bagian akhir kalimat guna menunjukan kontras ataupun perbandingan diantara kalimat yang telah ada sebelumnya.

Bila dilihat dalam kamus tentunya definisi though adalah despite the fact that dan however. Bila dilihat pada konteks “however”, pemakaian though yaitu sebagai adverb. Jadi akan lebih mudah untuk kamu pahami di dalam Indonesia jika though artinya “meskipun”.

Kata ini sudah dikenal pada tahun 1150 pada era Middle English. Pengucapan though yaitu dengan menyamarkan huruf -gh yang mana tidak terdengar sama sekali. Untuk lebih memperjelas terutama di dalam pemakaian though maka simak informasinya berikut ini.

  •         “There’s enough like that kind, though,’ interrupted Uncle John.
  •         He felt morally bound to get it repaired, though he was guiltless of the damage.
  •         The mass was an ornate one, though not more so than they were accustomed to at Beaulieu.
  •         Though younger than myself, she reciprocated the love she had inspired.

Sementara di dalam contoh yang lebih spesifik berikut ini, untuk though memiliki peran layaknya serupa kata “however” ataupun “nevertheless”. Jadi itulah ketika kata though ini dipergunakan pada akhir kalimat.

Contohnya kamu dapat menyimak informasi percakapan berikut ini.

  •         X: “You have five hours in the airport between flights!”
  •         Y: “I don’t mind, though. I will just bring my laptop with me.”
  •         X: “It is expensive.”
  •         Y:“It is nice, though.”
  •         X: “Yeah, I think I will buy it.”

Melalui contoh di atas terlihat jika kata though dipergunakan pada subjek di dalam sebuah percakapan guna menggambarkan kata “however”.

Melihat pembahasan di atas tentunya kamu sudah sedikit memahami mengenai Penggunaan despite, in spite of, although, though, dan even though. Walaupun memiliki pengertian yang sama namun dari segi penggunaan nyatanya berbeda.

Maka dari itu untuk menambah skill berbahasa Inggris penggunaan kata-kata diatas harus kamu pahami supaya tepat di dalam penggunaannya. Jangan lupa juga untuk menambah skill bahasa Inggris kamu untuk mengikuti kursus yang saat ini sudah banyak tersedia.

Pilih lembaga yang benar-benar terpercaya dengan mentor atau pengajar berkualitas. Sehingga apa yang kamu inginkan dalam memahami pelajaran tadi benar-benar didapatkan.

Perbedaan Penggunaan ‘In Spite Of’, ‘Despite’, ‘Although’, ‘Even Though’ Dan ‘Though’ Read More »

apa itu Intensifying Adverb_ KenaliSerba-Serbi Intensifying danContohnya

Tahukah Kamu apa itu Intensifying Adverb? Kenali Serba-Serbi Intensifying dan Contohnya!

Apakah kamu sering menggunakan kalimat ‘very’ atau ‘very much’ setiap saat ketika menerangkan sesuatu dalam bahasa Inggris? Ternyata ada banyak cara berbeda untuk mengungkapkannya dalam bahasa inggris dengan menggunakan intensifying verb. Namun apakah kamu tahu, apa itu intensifying verb?

Nah, kamu tidak perlu khawatir jika belum mengerti tentang penggunaan intensifying adverb ini. Artikel ini akan membantu kamu untuk meningkatkan kemampuan vocabulary atau kosa kata dan membantumu untuk berinteraksi layaknya seorang yang fasih berbahasa Inggris. Terkadang kita ingin mengintensifkan kata sifat atau kata kerja. Seringkali, orang-orang yang belum paham masih menggunakan kata ‘very’ untuk melakukannya.

Apa Itu Intensifying Verb?

Bagi kamu yang sedang mengambil sertifikasi, kursus, atau pelatihan bahasa Inggris pasti tidak asing dengan istilah ini. Apa itu intensifying verb? Ya, istilah ini merupakan kata keterangan yang digunakan untuk menyatakan suatu tingkatan di dalam kalimat. Penggunaan intensifying adverb ini terbagi menjadi 2 bagian, yaitu adverb of degree dan distinguishing adverb.

Adverb sendiri merupakan kata keterangan yang ditujukan untuk menjelaskan kata sifat (adjective), kata kerja (verb), dan kalimat (sentence). Adverb berdasarkan maknanya dibagi lagi menjadi empat, yaitu adverb of place and direction, adverb of manner, adverb of time, dan intensifying adverb. Nah, kali ini kita akan membahas semua yang berkaitan dengan apa itu intensifying verb beserta contoh kalimatnya.

Untuk lebih jelasnya, simak beberapa hal yang akan kami jelaskan di bawah ini.

Adverb of Degree

Penggunaan adverb of degree difungsikan untuk kalimat yang menyatakan sebuah tingkatan. Sederhananya, degree adverbs adalah modifikasi kata dari ‘very’ dan ‘extremely’ atau dalam bahasa Indonesia artinya sangat. Penggunaan kata keterangan ini meliputi almost (hampir), barely (nyaris), entirely (seluruhnya), highly (sangat), quite (cukup), slightly (sedikit), totally (sangat), dan utterly (sama sekali).

Keterangan tingkatan merupakan bagian dari apa itu intensifying verb dan juga memungkinan kamu untuk menulis dengan sangat spesifik sesuai dengan tujuan. Dalam contoh berikut, kata keterangan ini dicetak miring untuk memudahkan identifikasi.

  •         Penggunaan kata sifat (adjective) yang dimodifikasi, seperti:

I felt incredibly happy after winning tickets to New Zealand.

(Aku merasa teramat senang setelah memenangkan tiket ke New Zealand.)

  •         Penggunaan kata kerja (verb) yang dimodifikasi, seperti:

He has almost finished his homework.

(Dia (laki-laki) hampir menyelesaikan PR.)

  •         Penggunaan kata keterangan (adverb) yang dimodifikasi, seperti:

Cars in front of me were walking too slowly.

(Mobil di depan ku berjalan terlalu lambat.)

Distinguishing Adverb

Pengertian dari distinguishing adverb atau adverb of emphasis adalah kata keterangan yang menjadi kalimat penegas sesuatu yang sudah dijelaskan sebelumnya. Posisi penempatan adverb ini sama seperti adverb of degree, yaitu sebelum kata yang ingin ditegaskan. Sebagai contoh, exactly (sungguh), definitely (tentunya), obviously (jelas sekali), naturally (secara natural), dan lain sebagainya.

Keterangan penekanan cocok untuk ditempatkan di setiap bagian dari bahasa dan komunikasi. Berikut beberapa contoh kalimat yang bisa diaplikasikan.

  •         He was not exactly good-looking, but definitely a kind-hearted and attractive man.

(Dia memang tidak terlalu tampan, tapi yang pasti dia pria yang baik hati dan menarik.)

  •         I was flat broke and the rent was due. Clearly, I needed to find a job.

(Saya bangkrut dan uang sewa sudah jatuh tempo. Jelas, saya perlu mencari pekerjaan.)

  •         What he did was obviously wrong, but I don’t think he warranted quite such severe punishment.

(Apa yang dia lakukan jelas salah, tapi menurut saya dia tidak pantas di hukum seberat itu.)

Collocation yang Umum Dipakai

Collocation atau kolokasi, terdiri dari dua atau lebih kata yang biasa digunakan bersama dalam bahasa Inggris. Memikirkan kolokasi berupa kata-kata yang biasanya berjalan bersamaan, ada beberapa jenis kolokasi dalam bahasa Inggris. Kolokasi yang kuat adalah kombinasi kata yang diharapkan muncul bersamaan, seperti kombinasi antara ‘make’ dan ‘do’, bila disusun dalam sebuah kalimat menjadi:

‘You make a cup of tea, but you do your homework.’ (Kamu membuat secangkir teh, sambil mengerjakan pekerjaan rumah.)

Penggunaan kolokasi sangar umum dalam pengaturan bisnis ketika kata benda tertentu secara rutin digabungkan dengan kata kerja atau kata sifat tertentu. Seperti contoh, untuk membuat kontrak, menetapkan harga, melakukan negosiasi, dan lain sebagainya.

Berikut beberapa contoh kalimat kolokasi yang umum dipakai dalam bahasa Inggris:

  •         to make breakfast

I need to make breakfast every morning. (Aku harus membuat sarapan setiap pagi.)

  •         to do assignments

Tanisha does her assignments at the office. (Tanisha mengerjakan tugasnya di kantor.)

  •         to give someone advice

Johnny gives advice for a successful first date. (Johnny memberikan saran agar kencan pertama sukses.)

Beberapa kolokasi yang paling umum melibatkan kolokasi kata kerja + kata benda yang digunakan dalam situasi sehari-hari. Berikut ini adalah beberapa contoh jenis kolokasi kata kerja yang kamu perlukan ketika ingin terus belajar bahasa Inggris.

  •         To come prepared

Please make sure to come prepared for our vacation tomorrow. (Tolong pastikan untuk menyiapkan liburan kita besok.)

  •         To make progress

It is difficult to make progress in your career, if you leave a trail of damaged relationships behind you. (Sulit untuk membuat kemajuan dalam karir mu, jika kamu meninggalkan jejak hubungan yang rusak di belakang.)

  •         To save time

You’ll save time, if you take the train instead of driving a car. (Kamu akan menghemat waktu, jika kamu naik kereta daripada mengendarai mobil.)

Selain itu, kolokasi juga sering digunakan dalam pengaturan bisnis dan pekerjaan. Ada beberapa bentuk termasuk dengan kata sifat, kata benda, dan kata kerja lainnya yang digabungkan dengan kata kunci untuk membentuk ekspresi bisnis. Berikut contoh yang telah kami rangkum menjadi sebuah kalimat.

  •         To deposit a check

We had like to deposit this check for 1 Billion Rupiah. (Kami ingin melakukan penyimpanan uang sebesar 1 Miliar rupiah.)

  •         To open an account

I’d like to open an account in this bank. (Saya ingin membuka rekening di bank ini.)

  •         To write up the contract

Can we write up our contract, today? (Bisakah kita menulis kontrak kita hari ini?)

Penggunaan kolokasi juga sering digunakan sebagai ungkapan singkat untuk menggambarkan bagaimana perasaan seseorang tentang suatu situasi.

Dalam hal ini, kolokasi dapat digunakan dalam bentuk kata sifat, atau juga sebagai ungkapan empati dengan menggunakan intensifier dan kata kerja. Sebagai contoh pada kalimat ‘I’d like to positively encourage you to help save our planet earth.’ Artinya adalah Saya ingin secara positif mendorong kamu untuk membantu menyelamatkan planet Bumi kita.

Nah, itulah serba-serbi terkait apa itu intensifying verb, beberapa bagian dari kata keterangan itu hingga penggunaan collocation verb. Bagaimana? Apakah kamu sudah bisa memahaminya? Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan mudah dipahami, ya!

Tahukah Kamu apa itu Intensifying Adverb? Kenali Serba-Serbi Intensifying dan Contohnya! Read More »

Scroll to Top