GIF image
Search

Cara Belajar Tense Paling Mudah Dijamin Paham

Cara Belajar Tenses Paling Mudah Dijamin Paham

Belajar bahasa inggris bisa sulit, karena mempelajari bahasa tidak seperti belajar matematika atau biologi. Semua rumus tidak ada makna kalau tidak digunakan atau dipakai. Penguasaan bahasa selain harus diketahui berbagai tata bahasanya, porsi terbesar adalah latihan. Karena orang bisa belajar bahasa Inggris seumur hidupnya dari TK sampai perguruan tinggi, dan belum tentu bisa berbicara bahasa Inggris.

Disitulah tantangannya belajar bahasa Inggris. Selain harus paham tata bahasa atau gramatikalnya, Anda juga dituntut untuk dapat menggunakannya dalam kehidupan sehari-hari. Karena nilai tertinggi dari hasil belajar Bahasa Inggris adalah bisa berbicara dengan fasih. Walau banyak materi yang dapat digunakan, dari kursus, film atau buku, meramu semuanya bukan hal mudah.

Salah satu hal yang tidak mudah dipelajari adalah tense. Dari jumlah totalnya ada 16 tense yang harus dipelajari. Walau bukan tidak mungkin mempelajari semuanya namun ada cara udah dan cepat belajar tense dengan menitik beratkan pada semua bagian terpentingnya. Dengan demikian Anda bisa menguasai materi tense secara garis besarnya.

Penjabaran Singkat Tentang Tense

Tidak perlu definisi yang rumit kalau ingin paham tentang tense. Pada dasarnya tense adalah perbedaan waktu pada tata bahasa Inggris. Dengan memahami keempat waktu tersebut maka anda dengan mudah menguasai soal tentang tense. Pembagian waktu dalam tense terbagi menjadi empat. Yakni present, past, future dan past future. Keempat-empatnya menandakan perbedaan waktu terbesar dalam bahasa Inggris.

  1. Present Tense: sesuatu yang terjadi saat ini, fakta atau kebiasaan. Tense ini selain paling sering digunakan dalam percakapan juga paling sering muncul dalam berbagai soal.
  2. Past Tense : kejadian dimasa lampau yang sudah lewat. Ini adalah tense lainnya yang juga sering dipakai terutama menceritakan kecajian lampau. Tense ini juga sering terdapat pada soal karena ada perubahan kata kerja yang membuat tingkt kesulitan dalam mengerjakannya
  3. Future Tense : Cukup jarang dibahas dalam soal namun rumusnya cukup sederhana dan mudah dipahami.
  4. Past Future : Paling jarang dibahas dari semua tense, namun menandakan bagian waktu yang penting. Tense ini menjelaskan kejadian dimasa depan yang lampau. Umumnya terjadi pada kalimat yang mengadaikan sesuatu yang tidak dilakukan dimasa lampau tapi dibuat prediksi dimasa depan.

Present Tense

Miranda asks me to take her to Dufan (Miranda meminta saya untuk membawanya ke Dufan.)

Past Tense

Miranda asked me to take her to Dufan. Last week (Miranda meminta saya untuk membawanya ke Dufan, minggu lalu)

Future Tense

Miranda would ask me to take her to Dufan (Miranda mungkin akan meminta saya untuk membawanya ke Dufan)

Kenali keempat perbedaan waktu tersebut untuk dapat mempelajari tense lebih lanjut. Dengan mengenal batasan waktu tersebut maka anda akan lebih mudah membedaan macam-macam tense hanya dengan melihat perbedaan dari bentuk kalimatnya

Trik Mudah Belajar Tense Bagi Pemula  

Jumlah tenses terlalu banyak untuk dihafal semuanya dalam satu waktu. Walau bisa saja hal tersebut dilakukan, bila memang benar-benar bertekad dan memiliki waktu untuk menghafal dan berlatih membedakan satu tense dari tense lainnya. Namun ada cara yang bisa dilakukan untuk belajar tense dengan menghafal dan memahaminya. Berikut beberapa cara yang bisa anda lakukan.

  1. Pahami perbedaan waktu. Tata bahasa Inggris berbeda dengan bahasa Indonesia yang cukup memberikan kata keterangan waktu pada kalimat untuk menadai perbedaan waktu. Kalimatnya berubah bila waktunya berbeda. Kejadian sekarang, kemarin, besok bahkan yang batal terjadi dimasa depan adalah keempat batasan waktu yang perlu dipahami.
  2. Bentuk Kalimat. Kalau sudah paham perbedaan waktunya. Maka Anda tinggal mempelajari bentuk dari tiap tense berdasarkan waktu tertentu. Tiap tense terbagi dari bentuk yang simple (sederhana), continous (sedang berlangsung), perfect (sudah terjadi) dan perfect continous (sudah sedang terjadi diwaktu tertentu). Semua perbedaan waktu memiliki bentuk ini. Dan ada kemiripan dari hampir semua bentuknya.
  3. Kenali Rumus. Kalau rumus bisa dijadikan panduan dalam membuat kalimat. Walau tidak ingat semua, namun belajar tense dengan cara ini bisa mengambil garis besarnya. Pada dasarnya semua kalimat tense melibatkan subjek-Predikat-objek yang semua adalah perpaduan antara kata benda (noun), kata sifat (adjective) dan kata kerja (verb). Perubahan rumus biasanya dibarengi perubahan verb.

Penjelasan Tense Secara Garis Besar untuk Belajar Tense 

Kalau menghafal 16 tense mungkin terlalu banyak. Oleh karena itu bisa mempersempit bahasan dengan hanya melihat bentuk sederhananya dari tiap tense. Dengan demikian Anda cukup memperhatikan kemiripan dan perubahan dari tiap waktu yang berbeda. Untuk lebih jelasnya berikut adalah bahasan tense untuk tiap bentuknya.

1. Simple Tense

Bentuk yang sederhana sebenarnya justru paling rumit, setidaknya untuk present dan past. Karena selain membahas tentang perubahan verb juga dibahas untuk bentuk non-verbnya. Karena tense lainnya tidak dibahas lagi hal tersebut. Namun dari segi rumus bentuknya paling pendek dan singkat. Jangan lupa semua tense punya bentuk kalimat yang positif, negatif dan introgatif atau kalimat tanya.

  • Present Tense

Subject+verb1 atau Subject+is/are/am + object

  • Past Tense

Subject+verb2 atau S+was/were+object

  • Future Tense

Subject+will+verb1

Perhatikan bentuk kalimatnya hampir sama hanya verbnya yang berubah dan penggunaan to be juga berbeda. Untuk lebih jelasnya bisa dibuat dalam contoh kalimat.

 

  • Present Tense

He works in a Hospital now (Ia sekarang bekerja di Rumah Sakit)

  • Past Tense

He worked in Hospital last year (Ia bekerja di Rumah Sakit, tahun lalu)

  • Future Tense

He will work in Hospital, next year (Ia akan bekerja di Rumah Sakit, tahun depan)

 

2. Continous Tense

Kalimat yang ada kata continous menandakan kejadian yang sedang berlangsung. Hal tersebut bisa terjadi saat ini, dimasa lampau atau yang akan datang. Dalam soal sering kali ada kalimat lain untuk membedakan apakah kalimat tersebut adalah present, past atau future. Itu adalah ciri yang bisa diingat.

  • Present Continous Tense

S+is/are/am+verb1+ing

  • Past Continous Tense

S+was/were+verb1+ing

  • Future Continous Tense

S+will+be+verb+ing

 

Untuk lebih jelasnya bisa dibandingkan dengan contoh kalimat berikut

  • Present Continous Tense

He is drinking milk now (dia sedang minum susu sekarang)

  • Past Continous Tense

He was drinking milk yesterday (dia sedang minum susu kemarin)

  • Future Continous Tense

He will be drinking milk tomorrow (dia akan sedang minum susu besok)

 

3. Perfect Tense

Kalimat yang menadakan kejadian yang sudah selesai juga dibahas di waktu-waktu yang berbeda pula.

  • Present Perfect Tense

S+has/have+verb3

  • Past Perfect Tense

S+had+verb3

  • Future Perfect Tense

S+will+have+verb3

Contoh kalimat

  • He has drank all the milk (dia baru saja selesai minum semua susu)
  • She had drank all the milk (dia sudah selesai minum semua susu)
  • He will have drank all the milk (dia akan sudah selesai minum semua susu)

Demikianlah penjabaran singkat untuk dapat belajar tense dengan singkat yang dijamin lebih mudah memahaminya. Selain melihat rumus dengan cara tersebut, gunakan kalimat sesuai tense sesuai dengan waktunya. Dengan demikian pemahaman Anda akan lebih relevan karena memadukan antara teori dengan praktek. Latihan yang cukup akan membuat penguasaan materi tense jadi semakin mudah dan mengena karena dikaitkan dengan penggunaan sehari-hari

Bagikan Ke Semua Orang Untuk belajar bersama

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca juga lainya

Rasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang berbeda bareng ratusan siswa dari berbagai kota lainnya.

Ikuti Kami

Scroll to Top