GIF image
Search

Procedure Text: Pengertian, Aturan, dan Contoh dalam Bahasa Inggris

Procedure text, itu apa sih? Nah, kamu pernah dong lihat bungkus mie instan? Coba deh kalian balik bagian belakangnya. Di sana, kamu bakalan lihat bagaimana sih cara menyajikan mie instan, mulai dari merebus air sampai matang dan bisa disantap.

Atau, kamu pernah beli perangkat elektronik? Pasti juga ada SOP atau bagaimana sih cara mengoperasikan perangkat tersebut, dari ketika dicolokin di colokan sampai bisa digunakan sebagaimana mestinya. Semua instruksi tersebut dibuat dalam beberapa langkah supaya kamu juga bisa mengikuti semua prosedur tersebut dengan benar dan tepat.

Jadi, bisa dipahami dong apa sih tujuan teks prosedur itu? Ya, tujuannya tak lain adalah untuk menjelaskan bagaimana melakukan sesuatu. Bahkan, kalau teks tersebut digunakan sebagai instruksi untuk menuju ke lokasi tertentu, kamu jadi bisa menuju tempat tersebut tanpa tersesat. Teks prosedur juga dapat digunakan untuk menyusun beberapa peraturan di sekolah, misalnya dengan tujuan supaya bisa diketahui oleh para siswa.

Kapan Sih Harus Menggunakan Procedure Text?

Untuk kamu yang lagi belajar menulis procedure text, berikut adalah beberapa kondisi dimana kamu harus menggunakan teks tersebut:

  • Ketika menulis resep
  • Ketika menulis tentang prosedur melakukan investigasi
  • Membuat pengarahan
  • Menulis peraturan

Aturan Menulis Procedure Text dalam Bahasa Inggris

Menulis procedure text tidak boleh asal. Adapun aturan penulisannya adalah sebagai berikut:

1. Imperative 

Apa sih kalimat imperative itu? Nah, kalimat imperative adalah kalimat perintah. Biasanya kalimat ini menggunakan action verb, atau verb 1 yang memberikan instruksi secara langsung. Jadi, awali atau tulis masing-masing langkah dengan meletakkan kata kerja di bagian depan.

Misalnya:

  • Slice the lemon – Belah lemon tersebut
  • Mix water and sugar – Campur air dan gula

2. Simple Present Tense

Dalam menulis teks yang satu ini kamu harus menggunakan kata kerja present tense atau bentuk pertama. Mengapa harus present tense?

Tense yang satu ini digunakan untuk mengungkapkan fakta. Jadi, gunakan kalimat-kalimat yang menunjukkan dalam menggunakan atau membuat sesuatu.

Misalnya:

  • Add – tambahkan
  • Slice – Belah
  • Serve – sajikan

Bukan added, sliced, atau served.

3. Action verb

Action verb adalah kata kerja yang memberi tahu bahwa terdapat kegiatan yang melibatkan fisik.

Misalnya:

  • Knead – Ulen, Adoni
  • Cut – Potong
  • Cook – Masak

4. Connective of Sequence

Dalam teks yang satu ini harus ada kata penghubung. Fungsinya adalah untuk menghubungkan satu langkah dengan langkah lainnya.

Misalnya:

  • And then,..
  • Next,…
  • After that…

Atau juga bisa seperti berikut;

  • Firstly,
  • Secondly,
  • Thirdly,
  • Last,

5. Numbering

Karena yang kamu tulis adalah instruksi yang berurutan mulai dari awal sampai akhir, maka harus ada numbering atau urutan kegiatan.

Bisa menggunakan angka, seperti berikut:

  1. Add…
  2. Put…
  3. Cook…

Dan seterusnya

Atau bisa juga dengan menggunakan kata, seperti berikut;

  • First,…
  • Second,…
  • Third,…

6. Adverbs

Kata keterangan dalam teks ini adalah untuk menerangkan tentang waktu. Misalnya:

For 10 minutes, in an hour,

Atau, kamu juga bisa menggunakan keterangan cara mengerjakan (manner) seperti carefully, fastly, slowly, thoroughly, well, dan lainnya.

Generic Structure

1. Goals/ Aim

Nah, dalam teks ini, tentu kamu harus bisa mengungkapkan apa sih tujuan atau kegiatan yang bakalan kamu tulis disitu nanti.

Goals atau aim pada teks tersebut juga umumnya muncul pada judul teks.

Misalnya, how to make instant noodles (Cara memasak mie instan)

Tentu, dari awal setelah baca judulnya, kamu jadi tau dong bahwa tujuan orang menulis teks tersebut adalah untuk kasih tahu apa saja langkah-langkah dalam membuat mie instan.

2. Materials/ Tools

Materials atau tools adalah bahan-bahan atau peralatan yang bakalan kamu butuhkan ketika membuat suatu hal dalam teks yang kamu buat. Misalnya, ketika kamu membagikan tulisan tentang bagaimana sih cara masak mie instan, pastinya harus kamu jelaskan apa saja bahan-bahan yang dibutuhkan sesuai dengan prosedur dari awal sampai akhir.

Begitu juga kalo yang kamu jelasin adalah bagaimana cara menginstal printer, bagaimana cara menghubungkan laptop ke internet, atau lainnya. Tentu harus ada beberapa peralatan yang dibutuhkan seperti modem, laptop, atau mungkin Hp Android untuk tethering.

3. Steps

Nah, bukan procedure text kalo dalam pembahasannya nggak ada steps atau langkah-langkah urutan.

4. Conclusion/ Result

Pada bagian ini, kamu harus bisa mengungkapkan hasil akhir dari apa yang sudah kamu kerjakan setelah mengikuti semua langkah yang ada. Misalnya, kamu bisa menambahkan tulisan kayak gini:

“Mie instan sudah siap, sajikan selagi hangat.”

Contoh Procedure Text Tentang Makanan

Contoh Procedure Text Tentang Makanan

Cara Membuat Nasi Goreng

Bahan-bahan:

  • 2 siung bawang putih
  • 2 bawang merah, iris tipis
  • 1 sendok makan minyak sayur
  • Sepiring nasi
  • Garam sesuai kebutuhan

Langkah-langkah:

  • Pertama, uleg bawang putih dan tambahkan 2 jumput garam.
  • Kedua, panaskan minyak sayur dalam wajan penggorengan.
  • Ketiga, masukkan bawang putih dan garam yang sudah dihaluskan. Tambahkan irisan bawang merah kedalam wajan. Tumis sebentar.
  • Keempat, masukkan satu piring nasi. Panaskan dan campurkan semua bahan tersebut selama tiga menit.
  • Kelima, tambahkan dua jumput garam. Terus goreng nasi sampai nasi benar-benar panas.
  • Terakhir, letakkan nasi goreng di sepiring nasi. Sajikan selagi hangat.

Contoh Membuat Minuman

Contoh Membuat Minuman

Cara Membuat Secangkir Kopi

Bahan-bahan:

  • Dua sendok makan gula
  • Satu sendok makan kopi bubuk
  • Air panas
  • Cangkir 1 buah
  • Sendok 1 buah

Langkah-langkah:

  1. Siapkan dua sendok makan gula, satu cangkir, air panas, satu sendok makan kopi bubuk, dan satu buah sendok.
  2. Masukkan satu sendok kopi bubuk kedalam cangkir.
  3. Tuang air panas secukupnya kedalam cangkir.
  4. Masukkan 2 sendok gula kedalam cangkir
  5. Aduk sampai rata dan secangkir kopi sudah siap disajikan

Contoh Procedure Text Mengoperasikan Barang Elektronik

Contoh Procedure Text Mengoperasikan Barang Elektronik

Cara Menggunakan Kamera

Peralatan yang dibutuhkan:

  • Sebuah kamera digital (Kamera DSLR atau kamera saku atau kamera lainnya yang kamu miliki)
  • Objek foto (kamu bisa menggunakan binatang, bangunan, atau objek foto lainnya)

Langkah-langkah:

  • Pegang kamera, dan nyalakan.
  • Sorot objek yang ingin kamu foto tepat di bagian tengah layar dan atur zoom supaya kamu benar-benar mendapatkan gambar yang tepat.
  • Ketika kamu sudah siap untuk mengambil gambar, tahan bagian shutter speed, dan lakukan berbagai perhitungan lainnya sesuai kebutuhan.
  • Lalu, akan muncul flash atau cahaya dari kamera yang menunjukkan kamera sudah siap.
  • Setelah itu, tekan bagian shutter.

Nah, itulah berbagai macam penjelasan lengkap tentang apa itu procedure text. Bahkan, dari penjelasan di atas, kamu juga jadi tahu apa saja tujuan dari teks tersebut. Kamu pun dapat memahami kapan harus menggunakan teks tersebut dan apa saja aturan dalam menulisnya.

Nah, kamu bisa juga mengamati contoh-contoh di atas karena contoh yang tersedia sangat bervariasi. Jadi, harusnya udah nggak sulit lagi nulis teks yang satu ini. Selamat mencoba ya!

 

Bagikan Ke Semua Orang Untuk belajar bersama

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca juga lainya

Rasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang berbeda bareng ratusan siswa dari berbagai kota lainnya.

Ikuti Kami

Scroll to Top