GIF image
Search

Panduan Lengkap Tingkat CEFR dalam Bahasa Inggris: Dari A1 Hingga C2

Kemampuan bahasa asing merupakan modal yang sangat besar dalam memberikan peluang Anda dalam melebarkan sayap di segala bidang. Kita tahu bahwa bahasa internasional yang menjadi standar dunia adalah bahasa Inggris, maka akan sangat baik dan bijak apa bila kita bisa selalu mengembangkan tingkat kemampuan bahasa Inggris kita ke level yang tertinggi, atau yang biasa disebut advance English.

Penguasaan bahasa asing bisa membuat Anda dengan mudah memahami informasi yang berasal dari layanan berita luar negeri. Kemampuan bahasa asing juga bisa memberi peluang untuk belajar ataupun bekerja di luar negeri.

Sebagai standar bahasa internasional, maka tidak heran jika bahasa Inggris banyak dipelajari atau diajarkan di semua negara non bahasa Inggris, tidak hanya di Indonesia, bahkan di daratan Eropa juga tidak terkecuali.

Eropa juga menggunakan sistem pembelajaran bahasa Inggris bertingkat atau yang dikenal dengan CEFR. Common European Framework of References for Language atau CEFR ini telah diakui secara luas dan internasional sebagai standar kecakapan berbahasa, jadi tidak hanya di wilayah Eropa saja tapi juga di seluruh dunia.

Harus Tau! CEFR Adalah

CEFR adalah sebuah metode atau cara yang digunakan untuk mengukur seberapa baikkah Anda dalam melakukan percakapan atau bisa memahami arti dari suatu bahasa asing, atau dengan kata lain memahami tingkat kemampuan bahasa Inggris.

Selain itu ada beberapa kerangka yang lain yang memiliki kemiripan, seperti Pedoman Kecakapan Canadian Language Benchmark atau CLB, American Council on the Teaching of Foreign Language atau ACTFL dan juga skala Integracy Language Roundtable atau ILR. CEFR tidaklah terikat terhadap tes bahasa tertentu saja.

CEFR merupakan standar kecakapan bahasa asing yang berlaku bagi seluruh daerah di Eropa secara umum, jadi tidak hanya menilai kecakapan atau kemampuan bahasa Inggris saja, tetapi juga kemampuan dan kecakapan terhadap bahasa Eropa lainnya, misalkan bahasa Perancis, bahasa Spanyol, apabila Anda memang memiliki kecakapan dalam menggunakan bahasa-bahasa tersebut.

Tingkatan CEFR

Kemudian apa sajakah tingkat kemampuan bahasa Inggris yang diterapkan dalam CEFR? Berikut ini adalah penjelasannya:

A1 Beginner

Pada level ini, Anda diharapkan sudah bisa melakukan beberapa hal seperti kalimat yang biasa digunakan sehari-hari, lalu mengenal intonasi atau artikulasi dalam pelafalan secara perlahan dan long pause. Memahami penulisan dan kosakata secara singkat atau umum.

Cara untuk mengetahui apakah seseorang telah masuk dalam level A1 Beginner adalah dengan mengikuti tes dengan standar yang cukup tinggi, yaitu dengan standar EF SET dalam level 11 – 30, dan Cambridge English Scale 80 – 90.

Hal yang Bisa Anda lakukan pada tingkatan A1 Beginner adalah bisa melakukan interaksi secara sederhana, misalnya adalah kosakata umum atau rasa yang amat sederhana dalam kegiatan sehari-hari dan kebutuhan yang konkret. Bisa melakukan perkenalan secara dasar dan bisa menjawab pertanyaan seputar informasi pribadi. Lawan bicara bisa mengerti dan melakukan instruksi sederhana Anda.

Anda perlu terus berlatih sampai bisa naik ke level berikutnya yaitu A2.

A2 Elementary

Dalam level ini, Anda akan mengalami peningkatan dan bisa memahami lebih banyak kosakata yang berhubungan dengan, antara lain mengenai kemampuan dasar, mengenal status dalam keluarga dan juga penggunaan bahasa dalam keseharian pekerjaan. Bisa melakukan pemenuhan kebutuhan dengan penggunaan bahasa dengan kecepatan rendah namun pelafalannya jelas. Berbicara dengan singkat dan penulisan kosakata sederhana dan umum.

Cara untuk bisa mengetahui apakah tingkat kemampuan bahasa Inggris Anda dalam skala A2 adalah dengan melakukan tes dengan standar yang tinggi, antara lain EF SET 31 – 40, TOEIC 225 – 545, Cambridge English Scale 120 – 139, Global Scale of English 30 – 42.

Pada level A2 ini, seseorang diharapkan sudah mampu menjadi seorang pemandu wisata dengan kosakata yang sederhana dan bisa memberikan jawaban singkat dan bersosialisasi dengan penutur bahasa Inggris. Akan tetapi, level ini belum bisa untuk melakukan interaksi dengan tujuan membina hubungan secara lebih mendalam. Mereka juga diharapkan bisa berinteraksi dengan rekan kerja walau hanya terbatas pada topik tertentu dan relatif sederhana saja.

B1 Intermediate

Pada level ini seseorang sudah bisa memahami dan melakukan pembicaraan dengan topik secara umum mengenai lingkungan kerja, sekolah dan juga liburan. Sudah bisa menyampaikan secara lebih detail atau spesifik dengan kalimat penutup yang lebih jelas, serta melakukan penulisan sesuai dengan minat mereka.

Cara untuk mengetahui apakah seseorang sudah mencapai level B1 ini adalah dengan melakukan tes dengan standar yang tinggi, yaitu EF SET 41 – 50, IELTS 4.0 – 5.0, TOEIC 550 – 780, Cambridge English Scale 140 – 159, TOEFL IBT 42 – 71, Global Scale English 43 – 58.

Pada level ini, seseorang diharapkan mampu untuk memahami poin standar dengan jelas mengenai hal yang lazim ditemui di pekerjaan, sekolah dan rekreasi. Membuat teks sederhana dengan topik terkait minat pribadi. Mendeskripsikan pengalaman, peristiwa, harapan, ambisi, serta memberi penjelasan atas pendapat yang dimilikinya.

B2 Upper-Intermediate

Pada tingkat kemampuan bahasa Inggris ini seseorang diharapkan bisa memaham topik utama penulisan, memiliki kemampuan berbicara secara dasar saat tatap muka dan kosa kata lebih banyak.

Cara mengetahui level B2 bahasa Inggris dengan tes standar berkualitas tinggi. EF SET 51 – 60, IELTS 5.5 – 6.0, TOEIC 785 – 940, Cambridge English Scale 160 – 179, TOEFL IBT 72 – 94, Global Scale of English 59 – 75.

Memahami gagasan pokok dalam teks rumit pada topik konkret atau abstrak, juga diskusi teknis di bidangnya. Interaksi dengan fasih dan spontan yang membuat interaksi dengan penutur asli tanpa kendala.

C1 Advance

Pada level ini seseorang bisa menulis dengan panjang dan paham implikasinya. Bisa membuat tulisan mengenai seseorang dan juga keahliannya meskipun bukan spesialisasi Anda.

Cara mengetahui jika Anda sudah masuk level C1 Advance adalah dengan standar bahasa tinggi, antara lain EF SET 61 – 70, IELTS 6.5 – 7.5, TOEIC 945 – 990, Cambridge English Scale 180 – 199, TOEFL IBT 95 – 120, Global Scale of English 76 – 84.

Dapat memahami teks yang panjang dan kompleks, menyatakan gagasan yang kompleks, bahasa yang fleksibel untuk berbagai tujuan, serta membuat teks yang jelas dan terstruktur.

C2 Proficent

Pada level ini seseorang bisa memahami, mendengar dan membaca dengan sangat mudah, level pembicaraan native, abstrak dan juga penulisan rumit atau sastra.

Cara mengukur level C2 antara lain EF SET 71 – 100, IELTS 8.0 – 9.0, TOEIC n/a, Cambridge English Scale 200 – 230, TOEFL IBT n/a, Global Scale of English 85 – 90.

Sudah bisa memahami semua level secara kompleks dan abstrak.

Itulah beberapa penjelasan mengenai tingkat kemampuan bahasa Inggris, semoga bermanfaat bagi Anda sekalian yang ingin belajar bahasa Inggris.

Bagikan Ke Semua Orang Untuk belajar bersama

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca juga lainya

Rasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang berbeda bareng ratusan siswa dari berbagai kota lainnya.

Ikuti Kami

Scroll to Top