GIF image
Search

Adult vs Mature: Penjelasan Makna dan Contoh Kalimatnya

Beberapa kosa kata dalam bahasa Inggris terkadang memiliki arti harfiah yang sama dalam bahasa Indonesia; tetapi memiliki makna dan penggunaan yang berbeda. Kata adult vs mature menjadi dua kosa kata bahasa Inggris yang memiliki arti sama; tetapi memiliki perbedaan dalam pemaknaan dan penggunaannya. Sama halnya dengan pembahasan kita sebelumnya yaitu Empty dan Vacant yang sama-sama memiliki arti kosong. (Selengkapnya baca di: “Empty vs Vacant”: Penjelasan, Perbedaan, dan Contoh Penggunaan).

Nah, mengetahui perbedaan kata adult vs mature terkait makna dan penggunaan kedua kosa kata tersebut dapat menjadi bekal penting untuk membuat kalimat dalam bahasa Inggris; baik kalimat tertulis atau pun kalimat lisan dalam sebuah percakapanan. Jadi langsung aja kita bahas kuy LC’ers.

Perbedaan Kata Adult vs Mature

a. Penjelasan Kosa Kata Adult

Adult merupakan sebuah kata benda ( noun ) yang seringkali diartikan secara harfiah sebagai dewasa.

Kosa kata adult memiliki makna a fully grown human or animal; manusia atau binatang yang telah tumbuh dewasa.

Contoh :

Butterfly is an adult state of the creature after finishing its metamorphosis. Artinya; kupu – kupu adalah makhluk dewasa setelah menyelesaikan proses metamorfosis.

  • Istilah Adult juga digunakan sebagai sebuah definisi hukum yang merujuk pada seseorang yang telah memasuki usia dewasa.

Contoh : Only adult who can have the driving license. Artinya; hanya orang dewasa yang bisa mendapat surat ijin mengemudi.

  • Adult juga dapat digunakan sebagai kata kerja ( verb ) dengan makna mendewasakan.

Contoh : The process of adulting the children. Artinya; proses mendewasakan anak.

  • Kosa kata lain dalam bahasa Inggris yang didapat dari kata dasar adult.

Terdapat beberapa kosa kata yang didapat dari kata dasar adult :

    1. Adulthood; bermakna kondisi dalam kedewasaan
    2. Adultery; bermakna perselingkuhan

b. Penjelasan Kosa Kata Mature

Mature merupakan kata sifat ( adjective ) yang diartikan secara harfiah sebagai dewasa.

Kosa kata Mature memiliki makna grown up in terms of physical appearance, behavioral or thinking; telah tumbuh secara fisik, perilaku dan cara berpikir.

Contoh :

He is quite mature for his age. Artinya; ia cukup dewasa untuk usia seumurannya.

Her parents did not think she was mature enough to live alone. Artinya; orang tuanya tidak berpikir ia telah cukup dewasa untuk hidup sendiri.

  • Lawan kata mature adalah immature atau childish.

Contoh : His poor decision is a real proof as immature person. Artinya; keputusannya yang buruk merupakan bukti bahwa ia belum dewasa.

  • Kata Mature juga dapat digunakan sebagai verb. Kata mature sebagai verb yang memiliki makna :
    1. to become mature; menjadi dewasa
    2. to gain experience with age; mendapat pengalaman sering bertambahnya usia
    3. to reach date when the payment is due ( finance ); istilah dalam lingkup pembicaraan keuangan bermakna jatuh tempo.

Contoh :

We shall let him to mature as he grow up. Artinya; kita bisa membiarkannya bertambah dewasa seiring bertambahnya usia.

The loan will mature in a week. Artinya pinjaman tersebut akan jatuh tempo dalam sepekan.

  • Kosa kata lain yang didapat dari kata dasar mature

Terdapat beberapa kosa kata lain dalam bahasa Inggris yang dihasilkan dari kata dasar mature seperti :

    1. Maturity
    2. Matureness

Keduanyanya memiliki makna kedewasaan.

Contoh :

Her composure in dealing with problems really shows her maturity. Artinya; ketenangannya menghadapi masalah benar – benar menunjukkan kedewasaannya.

Mempelajari perbedaan kata adult dan mature melalui ulasan singkat ini dapat memberikanmu gambaran mengenai cara penggunaan kedua kosa kata tersebut. Pengetahuan mengenai perbedaan kata adult dan mature beserta contoh penggunaannya dalam kalimat bahasa Inggris dapat memudahkan kalian membuat kalimat yang benar; baik dalam tulisan ataupun dalam percakapan berbahasa Inggris. Semoga bermanfaat !!!

Agar proses belajarmu makin seru dan efektif, kamu bisa bergabung bareng 1000 siswa lainnya di Kampung Inggris Pare. 

Tidak hanya belajar, di sini kamu juga bisa langsung mengimplementasikan bahasa Inggris pada kegiatan sehari-hari. Sangat suportif bukan? 

Tunggu apa lagi? Yuk manfaatkan kesempatan mahir bahasa Inggris dengan cepat dan menyenangkan di Language Center Kampung Inggris Pare. Segera daftar sekarang untuk dapatkan promo spesialnya!

 

Bagikan Ke Semua Orang Untuk belajar bersama

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca juga lainya

Rasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang berbeda bareng ratusan siswa dari berbagai kota lainnya.

Ikuti Kami

Scroll to Top