Dalam artikel ini akan memuat informasi tempat kursus bahasa Inggris terbaru yang meliputi program dan biayanya. Hampir di semua kecamatan atau kabupaten yang ada di Indonesia pasti ada tempat kursus untuk belajar bahasa Inggris. Hal itu membuktikan bahwa bahasa Inggris sangatlah penting untuk dikuasai di era modern ini.
Bahasa ini adalah salah satu bahasa yang paling banyak digunakan di seluruh dunia dan disebut sebagai bahasa internasional yang digunakan sebagai bahasa untuk berkomunikasi antar negara. Bahasa Inggris sudah digunakan oleh ratusan juta orang dari berbagai penjuru dunia.
Banyak negara besar yang menggunakan bahasa ini sebagai bahasa utama seperti negara Kanada, Australia, Amerika Serikat dan juga Selandia Baru. Bukan hanya itu, negara Afrika juga ada yang menjadikan bahasa ini sebagai bahasa utama seperti di Ghana, Nigeria dan Kenya. Singapura negara yang berdiri di Asia Tenggara yang dikenal sebagai negara maju juga menjadikan bahasa Inggris sebagai bahasa utama.
Dunia teknologi juga tak lupa menjadikan bahasa Inggris sebagai bahasa utamanya. Hampir semua produk teknologi memakai bahasa sebagai bahasa utama seperti sistem operasi Windows dan android. Untuk dunia programer, proses coding juga menggunakan bahasa Inggris dalam menyusun rangkaian bahasa. Itu semua membuktikan bahwa bahasa yang berasal dari Inggris ini sangatlah penting untuk dipelajari semua orang.
Mengapa Kursus Bahasa Inggris?
Dari penjelasan di atas tentu kita sudah dapat menyimpulkan bahwa bahasa Inggris adalah bahasa yang sangat penting. Salah satu cara cepat untuk dapat menguasai bahasa Inggris adalah dengan mengikuti pembelajaran di tempat kursus bahasa Inggris.
Mengapa harus di tempat kursus? Karena kamu akan lebih intens dalam belajar. Selain itu, tenaga pendidik yang mengajar tentu merupakan tenaga profesional yang bisa membantu kamu menguasai bahasa Inggris.
Kursus juga lebih fokus dengan apa yang ingin kuasai oleh peserta. Sehingga ketika mengikuti kursus kita hanya akan belajar satu mata pelajaran saja, tidak dipusingkan dengan pelajaran lainnya. Lingkungan di tempat kursus juga akan membuat kita betah belajar, karena kamu tidak akan belajar sendirian.
Kursus Bahasa Inggris Offline dan Online
Perbedaan antara kursus offline dan online hanya pada proses pelaksanaan. Kursus offline dilakukan secara tatap muka langsung sedangkan kursus online dilakukan secara online atau tidak tatap muka langsung. Biasanya kursus online dilakukan dengan menggunakan aplikasi meeting seperti Zoom dan dapat diikuti peserta dari mana pun.
Jenis-Jenis Program Kursus Bahasa Inggris Offline
Saat ini sudah banyak tempat kursus bahasa Inggris yang menawarkan kursus berdasarkan kebutuhan masyarakat. Dilihat dari kebutuhannya, kursus bahasa Inggris bisa dibagi menjadi 4 jenis yang di antaranya:
Sertifikasi
Kurus jenis ini merupakan kursus bahasa Inggris untuk kebutuhan sertifikasi seperti contohnya TOEFL, IELTS, TOEIC dan lain sebagainya tergantung sertifikasi apa yang diinginkan. Biasanya kursus ini untuk sebuah keperluan sertifikasi bisa melamar kerja maupun untuk mahasiswa yang ingin mendaftar beasiswa, kuliah di luar negeri maupun sebagai syarat lulus.
Kursus bahasa Inggris jenis ini biasanya banyak dicari. Pembahasan materi dalam kursus adalah seputar materi yang biasanya muncul pada saat tes sertifikasi.
English for kid
Dilihat dari namanya, kursus bahasa Inggris ini ditujukan kepada anak-anak usia dini. Kursus ini lebih mengutamakan pembelajaran yang menyenangkan untuk anak dan juga untuk menambah kosa kata bahasa Inggris.
Kelas mata pelajaran
Kurus mata pelajaran adalah kursus yang ditujukan kepada seseorang yang masih duduk di bangku sekolah misal SD, SMP, SMA maupun kuliah. Banyak juga ditemui tempat kursus bahasa Inggris yang tujuannya mengulang atau memperdalam pelajaran bahasa Inggris.
Kursus umum
Kurus bahasa Inggris umum adalah kursus yang tidak terpaku pada kebutuhan khusus, misal sertifikasi dan juga mata pelajaran dan biasanya kursus jenis ini untuk kebutuhan dalam bidang pekerjaan. Saat ini banyak perusahaan yang mencari karyawan dengan kualifikasi bahasa Inggris.
Era globalisasi membuat perubahan besar dalam segi bisnis. Banyak perusahaan besar dari luar yang membuka cabang di Indonesia dan menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa untuk berkomunikasi. Maka perusahaan tersebut sudah tentu membutuhkan karyawan yang bisa berbahasa Inggris agar mudah dalam berkomunikasi.
Biaya Kursus Bahasa Inggris Online dan Offline di Kampung Inggris LC
Salah satu tempat kursus bahasa Inggris yang sudah terkenal adalah di Kampung Inggris LC yang terletak di Pare, Kediri. Ada beberapa alasan mengapa Kampung Inggris bisa dijadikan tempat kursus terbaik buat kamu. Metode pembelajaran yang digunakan merupakan metode belajar yang menyenangkan sehingga tidak membuat kamu merasa bosan.
Selain itu, tenaga pendidik merupakan pengajar pilihan yang diseleksi secara ketat dan sudah pasti menguasai materi yang diajarkan. Asrama atau lingkungan kampung LC juga sangat kondusif untuk dijadikan tempat belajar dan mengedepankan sistem kekeluargaan.
Dan satu lagi yang terpenting, kedisiplinan juga diterapkan dalam lingkungan asrama. Pembelajaran akan dilakukan intens dari pagi hari sampai malam hari. Kamu juga wajib bangun pada pukul 4 pagi untuk mempersiapkan pembelajaran sampai dengan jam 8 malam.
Ada 4 pilihan paket yang bisa kamu ikuti, berikut detail biaya selengkapnya:
- Paket reguler
Paket reguler terbagi menjadi 4 program yaitu:
Program insentif tersedia 4 pilihan, kursus selama 2 minggu dengan biaya Rp 850.00, 1 bulan Rp 1.475.000, 2 bulan Rp 2.750.000 dan 3 bulan Rp 3.975.000.
Program full service ada 2 pilihan, kursus selama 2 minggu Rp 1.650.000 dan 1 bulan Rp 2.720.000.
Program IELTS selama 1 bulan dengan biaya Rp 1.650.000.
TOEFL Mastery tersedia 2 pilihan yaitu kursus 1 bulan Rp 1.550.000 dan 4 bulan Rp 5.450.000.
- Paket English master
Program English master selama 4 bulan Rp 5.475.000 dan English master plus selama 6 bulan Rp 8.350.000.
- Paket holiday ceria
Paket holiday terbagi menjadi 2 pilihan yaitu program Ramadhan selama 2 minggu Rp 1.650.000 dan 1 bulan Rp 2.720.000. Program Desember selama 1 minggu Rp 990.000, 2 minggu Rp 1.65.000, 3 minggu Rp 2.125.000 dan 1 bulan Rp 2.720.000.
- Paket kursus online
Paket kursus online ada 4 pilihan yaitu program intensif online 2 minggu Rp 450.000, 1 bulan Rp 875.000, 2 bulan Rp 1.725.000 dan 3 bulan Rp 2.500.000. Speaking Mastery selama 2 minggu Rp 315.000, 1 bulan Rp 625.000, 2 bulan Rp 1.250.000 dan 3 bulan Rp 1.875.000. Paket smart kids dan smart teens 1 bulan Rp 199.000 dan 2 bulan Rp 385.000.
Demikian penjelasan tentang tempat kursus bahasa Inggris beserta biayanya. Kampung Inggris LC merupakan salah satu pilihan terbaik sebagai tempat kursus offline maupun online dengan berbagai macam kelebihan yang dimiliki dibandingkan dengan yang lain.