GIF image
Search

Macam-Macam Adjectives dan Cara Penggunaannya

adjectives

Mempelajari bahasa Inggris sangat menantang dan mengasyikkan. Ada banyak elemen dan unsur yang bisa dipelajari dalam bahasa Inggris. Salah satunya adalah kata sifat. Mempelajari kata sifat itu berarti mempelajari semua hal dan jenis dengan penempatannya di dalam suatu kalimat. Kata sifat mempunyai banyak jenis dan macam sehingga kadang kamu akan merasa kebingungan untuk memilih dan mempelajarinya.

Macam – macam kata sifat dalam bahasa Inggris harus dikuasai untuk mempelajari materi kata sifat ini. Selain macam adjective itu, kamu akan mengenal dengan istilah compoud adjectives. Ini merupakan dua kata sifat yang dikombinasikan sebagai sebuah phrasa. Misalnya, part time dan lain – lain. Saat kamu berhadapan dengan compound adjectives dalam satu kalimat, kamu tak semestinya bingung. Kamu tinggal memakai urutan pembentukan adjective seperti opinion, size, age, shape, color, origin, material, dan purpose.

Beberapa Soal Adjective untuk Latihan Soal Bahasa Inggris

Agar kamu semakin mahir dan lancar dalam mempelajari adjectives, berlatih soal – soal adjective menjadi cara terbaik untuk mengasah kemampuan kamu dalam hal ini. Soal – soal ini merupakan soal sederhana yang seringkali muncul dalam kalimat bahasa Inggris.

  1. Make two sentences from adjective degree of comparison.
  2. Mention five examples of adjectives
  3. Make sentences from the mentioned adjectives above

Contoh soal diatas bisa digunakan untuk membantu kamu dalam belajar. Kamu menjadi tahu beberapa dan macam kata sifat. Tanpa adanya kata sifat, kamu akan kesulitan dalam merangkai kalimat dalam bahasa Inggris. Pelajaran bahasa Inggris tentang adjectives tak seharusnya dipandang sebelah mata. Adjectives ini berfungsi untuk menerangkan kata benda. Tanpa adjectives, maka suatu kalimat terasa kurang sempurna. Ada macam – macam adjectives yang harus dipahami dan diketahui. Penggunaannya dipakai saat kamu merangkai kalimat dengan kata benda tunggal dan jamak.

Penggunaan Adjectives atau Kata Sifat

Adjectives dipakai untuk menerangkan kata benda tunggal ataupun jamak di dalam suatu kalimat. Penyisipan adjectives untuk kedua kata tersebut sebenarnya tak berubah atau tak mengubah bentuk kata bendanya itu. Yang berubah adalah to – be nya. Ada beberapa contoh yang bisa membantu kamu mempelajari ini.

  1. Nancy is a beautiful girl ( kata benda tunggal )
  2. Nancy and Betty are beautiful girls ( kata benda jamak )

Dengan melihat beberapa contoh diatas, maka kamu diharapkan bisa mengerti dan paham dengan maksud penjelasan kalimat adjectives itu untuk kata benda tunggal dan jamak.

Kata sifat ternyata juga bisa diletakkan secara berurutan dan ini menunjukkan kata benda itu punya dua sifat. Misalnya ;

  1. He is handsome smart boy ( kata benda tunggal )
  2. David and Ibnu are handsome smart boys ( kata benda jamak )

Kalimat tersebut maksudnya laki – laki tersebut tak hanya pintar tetapi juga ganteng.

Pemakaian dua kata sifat atau pun lebih dalam suatu kalimat bahasa Inggris yang memakai kata warna, maka kamu harus memisahkannya dengan kata sambung and.

Misalnya; She is using pink and purple jacket ( Dia sedang memakai jaket pink dan ungu )

Baca juga: Contoh Memberi Salam dan Berpisah dalam Bahasa Inggris

Macam – Macam Adjectives

Adjectives bisa dibagi dalam beberapa macam yang sesuai dengan arti dan sifatnya. Inilah macam – macam adjectives.

  1. Descriptive Adjective

Kata sifat yang mendeskripsikan kata benda. Contoh : Big, beautiful, handsome, dan lain sebagainya

  1. Possesive Adjective

Kata sifat yang menunjukkan kepunyaan atau kepemilikan. Contoh : my, his, your, dan lain – lain

  1. Distributive Adjective

Kata sifat yang menyatakan bahwa sifat benda terbagi – bagi. Contoh : You have to practice it every morning

  1. Interogative Adjective

Kata sifat untuk menanyakan suatu benda. Contoh; What color your bag is ?

  1. Demostrative Adjective

Kata sifat untuk menunjukan suatu benda. Contoh : This is my car

  1. Quantitative Adjective

Digunakan untuk menerangkan jumlah benda. Contoh : I have much money

Bagaimana, sudah jelas kan mengenai pengertian, penggunaan dan macam-macam adjectives dalam bahasa inggris? Setelah ini kamu tinggal mempraktikkannya saja untuk semakin mengasah pemahaman materi ini. Selamat belajar dan semoga bermanfaat.

 

 

Bagikan Ke Semua Orang Untuk belajar bersama

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca juga lainya

Rasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang berbeda bareng ratusan siswa dari berbagai kota lainnya.

Ikuti Kami

Scroll to Top