Hai, saya Alief Fiano D 19 tahun dari Jember. Saya adalah remaja yang memiliki banyak impian. Saya datang di LC Kampung Inggris adalah untuk menambah ilmu untuk meraih suatu pekerjaan yang saya inginkan. Saat saya pertama datang di LC Pare Kediri saya terkejut. Ini kampung Jawa apa kampung Inggris? kok bicaranya bahasa jawa ^_^
Pertama aku diantar di camp, aku berada di blue camp dengan satu kamar yang diisi empat orang. Dan meskipun teman-temanku pada awalnya tampak garang dan menyeramkan, tetapi lama kelamaan mereka menjadi orang yang pengertian. Tetapi dari teman-temanku dalam satu kelas yang berasal dari berbagai daerah, aku menemukan teman yang somplak dan sangat kocak. Dari kekocakan merekalah yang membuat saya semakin giat untuk masuk kelas dan menambah ilmu bahasa inggris.
Guru pengajar yang mengajar di kelas sangatlah mengasikkan dan bikin kita mampu memahami materi dengan mudah dan asik, tapi sayangnya kelas untuk pelajaran yang saya dapatkan masih perlu ditambah fasilitas pendukungnya. Saya sangat nyaman di sini karena situasi atau suasana untuk belajar bahasa inggris sangat mendukung dan teman yang siap belajar bersama. Terima kasih buat pembelajaran yang telah diberikan oleh tutor yang asik dan menyenangkan dan miss yang cantik-cantik seperti miss ulya yang membuat saya ingin kembali ke sini. Semoga LC tambah sukses dan menjadi tempat kursus bahasa inggris terfavorit di Pare Kampung Inggris.
Cerita alumni lainnya, baca selengkapnya di: Cerita Alumni Sandi Oscar
——————–
Alief Fiano from Jember
Instagram: alieffiano
———————