Kampung Inggris LC

Outbound English Master Class LC Kampung Inggris di Wisata Alam Ubalan Bukan Sekedar Outbound Biasa

Kampung Inggris Pare menjadi masyur namanya karena telah terbukti mencetak ribuan orang dalam menguasai keterampilan bahasa Inggris yang baik. Suasana yang kondusif serta budaya yang unik di Pare membuat proses belajar bahasa Inggris menjadi semakin menyenangkan dan optimal.

Bagikan

Daftar isi

outbound ubalan kediri

Jika kamu berencana untuk mengambil kelas English Master di LC Kampung Inggris pasti sudah tau beberapa kegiatan ekstra yang termasuk ke dalam paket ini. Yup, table manner, outbound dan ada juga trip to Bali. Nah kali ini kita akan memberikan liputan singkat mengenai salah satu kegiatan seru ini guys, yaitu outbound. Pasti kamu penasaran kan outbound yang seperti apa sih yang akan kamu jalani jika memilih program English Master. Yuk langsung saja check this out !!!!

Kegiatan outbound ini merupakan salah satu fasilitas yang disediakan oleh paket English Master LC Kampung Inggris. Lokasi yang dipilih untuk melakukan kegiatan outbound sampai saat ini adalah kawasan wisata Ubalan. Selain jarak yang tidak terlalu jauh dari kawasan Kampung Inggris Pare, tempat ini dipilih karena memiliki area yang sangat pas untuk mengadakan kegiatan outbound. Kegiatan outbound ini dipercayakan kepada salah satu penyelenggara outbound yang ada di Kediri, Jawa Timur. Jadi konsep outbound, permainan dan eksekusi dilakukan langsung oleh team outbound profesional bukan panitia yang berasal dari teacher atau pun member.

Outbound di kawasan wisata Ubalan Kediri dilaksanakan pada minggu terakhir di kelas bulan ke-2 (intermediate) pada setiap angkatan. Jadi sebelum kamu naik ke kelas level selanjutnya kegiatan outbound ini pas banget untuk merefresh kembali fikiranmu. Kamu dan teman seangkatan mu akan seru-seruan bareng dalam kegiatan yang satu ini.

Permainan yang dilakukan pada kegiatan outbound ini benar-benar akan membuat kamu fresh kembali. Permainan yang menghibur, menguji konsentrasi, menguji kekompakkan dan juga menantang adrenalin bisa kamu lakukan di sini. Kamu harus bersiap untuk main “kotor-kotoran” hingga “basah-basahan”. Kamu bebas berekspresi melalui permainan-permainan yang diberikan. Benar-benar pas dilakukan untuk menghilangkan penat. Kamu dan teman-teman mu pun akan semakin kompak dan solid dengan diharuskannya bekerja sama dalam beberapa permainan yang diberikan.

Sebagai contoh permainan yang menguji kekompakan dan juga konsentrasi adalah bermain bola dengan mata tertutup. Semua pemain melakukan permainan ini dengan menggunakan penutup mata. Kemudian ada satu teman atau member yang di pilih sebagai penunjuk arah. Nah para anggota team yang mata nya tertutup tentu harus berkonsentrasi mendengarkan arahan teman dari luar arena permainan. Banyaknya suara dari teman lain yang ikut melakukan sorakan membuat game ini berlalu dengan banyak kehebohan dan kelucuan yang terjadi.

Oh iya untuk kamu yang suka menguji adrenalin ada juga wahana permainan yang cukup menguji adrenalin dan ketangkasan mu. Mulai dari berjalan di atas tali, panjat tali dan juga flying fox bisa kamu lakukan di sini.

Gambaran kegiatan outbound English Master class bisa langsung kamu simak nya dalam video dibawah ini ya guys.

Bagaimana? beneran bukan kegiatan outbound biasa kan?. Kamu bisa merasakan keseruan serupa dengan mengikuti kelas English Master LC Kampung Inggris guys. Kelas English Master ini hanya bisa kamu ikuti di periode 10 saja setiap bulan nya. Jadi kami hanya membuka 1 kelas English Master per bulan. Keterangan lengkap mengenai paket English Master ini bisa kamu cek langsung DI SINI.

Paket ini pas banget untuk kamu yang memiliki waktu luang cukup panjang yaitu sekitar 4 bulan dan ingin mengisinya dengan kegiatan yang lebih bermanfaat yaitu belajar bahasa inggris. Dengan belajar bahasa inggris di LC Kampung Inggris bukan hanya pengetahuan bahasa inggris saja yang meningkat tetapi kamu akan mendapatkan banyak pengalaman seru, menyenangkan dan tidak akan terlupakan ^^.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel yang relevan

Dengarkan pengalaman LC-ers yang telah berhasil meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mereka!

contoh congratulation card dalam bahasa Inggris

Contoh Congratulation Card dan Artinya Beserta Cara Membuatnya

  Congratulation card, seperti apa harus menulisnya? Congratulation card atau kartu untuk mengucapkan selamat atas hal baik yang terjadi pada

Apa itu Elliptical Sentence? Berikut Penjelasannya!

Elliptical sentence merupakan salah satu jenis grammar yang sering digunakan dalam Bahasa Inggris. Materi ini sering dikenal dengan istilah kalimat

35 Contoh Expression of Agreement, Selain ” I Agree”

Mengungkapkan sebuah argumen merupakan salah satu hal yang seringkali banyak orang lakukan saat sedang berada dalam sebuah percakapan. Materi kali

Daftar isi