Pare Kampung Inggris, Tempat Pelarian Paling Elegan Setelah Mengalami Kegagalan

Kampung Inggris Pare menjadi masyur namanya karena telah terbukti mencetak ribuan orang dalam menguasai keterampilan bahasa Inggris yang baik. Suasana yang kondusif serta budaya yang unik di Pare membuat proses belajar bahasa Inggris menjadi semakin menyenangkan dan optimal.

Bagikan

Daftar isi

kampung inggris tempat pelarian paling elegan

Pare Kampung Inggris, Tempat Pelarian Paling Elegan – Kegagalan, siapa sih yang tidak pernah mengalaminya? Rasanya, kata gagal selalu ada setiap hari dalam kamus penduduk bumi. Mulai dari hal simpel seperti; hari ini saya gagal datang ke sekolah tepat waktu. Hingga gagal yang sangat sulit seperti; seorang calon anggota dewan yang gagal dalam ajang pemilihan umum. Meskipun orang bijak mengatakan bahwa sesungguhnya gagal adalah kesuksesan yang tertunda, tapi pada kenyataannya gagal tetaplah berarti kamu tidak berhasil melakukan sesuatu. Kurang lebih, “kesuksesan yang tertunda” hanya pemanis saja biar para penyandang gagal tetap bersemangat meneruskan tujuannya ^_^

Lalu apa yang kamu lakukan saat mengalami kegagalan? Kemungkinannya ada dua: hadapi atau lari. Well, kalau kamu bisa menghadapinya dengan jantan, itu jauh lebih baik. Karena dengan kegagalan, kamu akan lebih banyak belajar agar bisa sukses untuk selanjutnya. Bagaimana jika kamu memilih lari? It’s ok, selama kamu tau kemana harus berlari. Jangan karena emosi semata, kemudian kamu melarikan diri ke tempat yang bikin kamu tambah gagal. So, berhati-hati dalam memilih tempat pelarian.

Di Indonesia, kamu bisa menemukan banyak tempat pelarian. Biasanya, tempat tersebut sangat ramai atau sangat sepi. Karena dengan begitu, mereka yang sedang ‘lari’ akan bisa leluasa menumpahkan kegalauannya. Tempat yang sangat ramai, misalnya arena bermain dunia fantasi di Ancol, atau Trans studio di Bandung. Pilihan tempat yang sangat sepi dan cocok dijadikan destinasi pelarian misalnya kepulauan seribu, nusa kambangan, dan lainnya. Intinya adalah bermain atau merenung. Betul? Nah, daripada kamu menghabiskan waktu hanya dengan bermain-main atau merenungi nasib, ternyata di Kabupaten Kediri, Jawa Timur, ada tempat pelarian yang elegan lho. Namanya Kampung Inggris, berlokasi di Kecamatan Pare dan dikenal sebagai pusat belajar bahasa inggris terbesar di Indonesia. Wah, dari namanya saja sudah kelihatan elegan kan? Kenapa bisa disebut elegan, karena mereka yang ‘lari’ ke kampung inggris, sebetulnya sedang melarikan diri dari kegalauan tapi kelihatannya sedang belajar bahasa inggris. Yap, bahasa inggris yang merupakan bahasa internasional dan biasanya digunakan oleh mereka yang butuh berinteraksi dengan orang asing atau sedang mengikuti tes. Tapi bagi mereka yang sedang ‘lari’, tidak perlu alasan melangit untuk berada di kampung inggris. Karena kedatangan mereka ke kampung inggris kediri ini sudah menjadi sedikit pengobat dari kegagalan ^_^

Mengapa Memilih kampung Inggris Sebagai Tempat Pelarian?

Ada beberapa alasan mengapa banyak orang yang merasa telah gagal dalam kehidupan sebelumnya, ingin lari dari masalah lalu pergi ke kampung inggris. Mungkinkah kamu salah satunya? Kalau iya, barangkali poin berikut ini juga jadi alasan kamu untuk datang ke kampung yang khas dengan sepeda onthel ini.

1. Memulai Hidup Baru di Kampung Inggris

Beberapa orang pernah menganalisa, bahwa ternyata sebagian besar dan hampir seluruh siswa di kampung inggris kediri berasal dari luar Pare. Hal ini mungkin disebabkan banyaknya orang yang mengalami kegagalan dan ingin memulai hidup baru di kampung inggris. Mereka yang datang dari luar kota tentu tidak mengenal siapa-siapa di sini, akhirnya mereka bisa memulai hidup baru dengan orang-orang baru, dan juga bisa membawa identitas baru di kampung inggris. Misalnya saja, seseorang yang sebelumnya bersikap apatis, ingin merubah sikapnya dengan tinggal di kampung inggris dan mulai bersikap antusias terhadap hal apapun di sini. Bertemu dengan teman baru di kampung inggris seperti berada di dunia yang baru, sehingga seseorang bisa betul-betul re-install hidupnya.

2. Liburan dan Refreshing di Kampung Inggris

Kampung inggris Pare, seperti surga bagi kamu yang suka travelling dan mencari teman baru. Meskipun berjudul tempat belajar bahasa inggris, tapi di sekitar kampung ini ada banyak sekali tempat refreshing, wisata kuliner, dan destinasi wisata lainnya. Selain biaya yang lebih murah, kamu akan punya teman baru buat diajak kongkow di kampung inggris kediri ini. Di akhir pekan saat tidak ada kelas, kamu bisa mengunjungi gunung kelud, weekend di monumen Simpang Lima Gumul, atau beberapa air terjun yang ada di Kediri. Tempat wisata yang tidak terlalu jauh ini tentunya bisa sedikit menghilangkan kejenuhan kamu. Apalagi bagi mereka yang berasal dari kota metropolitan Jakarta  yang setiap harinya menghadapi kemacetan, bising kendaraan, polusi, dan lain-lain, tinggal di kampung inggris akan jauh lebih fresh dengan menghirup udara segar di Kediri setiap pagi. Meskipun pada siang hari panasnya sama dengan ibukota, tetapi kamu tidak akan menemukan macet panjang dan polusi kendaraan seperti di Jakarta.

3. Sambil Belajar Bahasa Inggris

Menjadikan kampung inggris sebagai tempat pelarian itu ibarat belanja satu paket lengkap. Dapat liburan, refreshing, sekaligus belajar bahasa inggris. Meskipun niat awalnya hanya melarikan diri dari masalah, tapi mau tidak mau kamu tetap wajib belajar bahasa inggris. Karena kalau kamu sering bolos dan malas, kasihan teman-teman yang lain bisa terganggu semangat belajarnya. Anggap saja bahwa suatu hari kamu pasti membutuhkan kemampuan bahasa inggris. Paling tidak, ilmu di kampung inggris ini  bisa dimanfaatkan untuk mengajarkan anak-anak kamu kelak. Wah, benar-benar elegan kan? Hanya melarikan diri saja kamu bisa mendapatkan pengalaman, teman, dan ilmu bahasa inggris.

4. Mencari Peluang di Kampung Inggris

Unpredictable. Itulah hidup, sangat sulit ditebak. Bahkan untuk sesuatu yang sudah dipersiapkan, bisa saja melenceng tidak sesuai rencana. Begitupun dengan kehidupan di kampung inggris. Meski awalnya hanya melarikan diri dan tinggal sebentar untuk belajar, namun bisa jadi kamu tertarik untuk tinggal lebih lama. Misalnya mendapatkan pekerjaan di kampung inggris sebagai tutor, atau bahkan mendapat jodoh di kampung ini. Hehe. Semua hal itu bukanlah mustahil, karena kampung inggris merupakan tempat tinggal yang sangat nyaman. Bukan hanya biaya hidup yang relatif murah, tapi juga suasana yang tenteram dan jauh dari hiruk pikuk kota, namun memiliki fasilitas yang lengkap seperti kuliner, wifi corner, minimarket, ATM, dan sebagainya. So, pilihan tepat deh menjadikan kampung inggris sebagai pelarian, karena di sini ada banyak sekali peluang yang bisa merubah hidupmu ^_^

Apakah setelah membaca info lengkap Kampung Inggris Sebagai Tempat Pelarian Yang Elegan ini, kamu jadi tertarik untuk  tinggal di sini? Coba cek dulu persiapan apa saja yang perlu kamu lakukan sebelum berangkat. Baca selengkapnya di: Persiapan Sebelum Kursus Di Kampung Inggris

Tunggu apa lagi? LC Kampung Inggris siap menemani kamu dalam proses pelarian. Kita bisa belajar bahasa inggris, liburan, sambil dapat banyak teman baru di sini. So, sampai jumpa di kampung inggris Pare yaa ^_^

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel yang relevan

Dengarkan pengalaman LC-ers yang telah berhasil meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mereka!

contoh congratulation card dalam bahasa Inggris

Contoh Congratulation Card dan Artinya Beserta Cara Membuatnya

  Congratulation card, seperti apa harus menulisnya? Congratulation card atau kartu untuk mengucapkan selamat atas hal baik yang terjadi pada

Apa itu Elliptical Sentence? Berikut Penjelasannya!

Elliptical sentence merupakan salah satu jenis grammar yang sering digunakan dalam Bahasa Inggris. Materi ini sering dikenal dengan istilah kalimat

35 Contoh Expression of Agreement, Selain ” I Agree”

Mengungkapkan sebuah argumen merupakan salah satu hal yang seringkali banyak orang lakukan saat sedang berada dalam sebuah percakapan. Materi kali

Daftar isi

Scroll to Top