Sekarang ini Indonesia telah masuk ke era globalisasi, di mana banyak orang luar negeri bebas berinteraksi dengan orang Indonesia. Interaksi ini bisa berupa datang langsung ke Indonesia atau menggunakan teknologi seperti internet. Jika Anda tidak mampu berbicara dengan bahasa Inggris, Anda akan ketinggalan perkembangan ini.
Bahasa Inggris itu kunci komunikasi yang penting. Apa pun negaranya, bahasa komunikasi internasional adalah Inggris. Jadi walaupun Anda berkunjung ke Korea Selatan dan Anda bisa berbicara bahasa Inggris, Anda bisa menemukan orang yang paham bahasa ini dan berkomunikasi. Tidak lagi Anda harus menguasai bahasa Korea Selatan untuk berbincang dengan mereka.
5 Tips Belajar agar Lancar Berbicara dengan Bule bagi Pemula
Nah, bagi yang ingin cepat lancar berbicara bahasa Inggris, ikuti tips ngobrol dengan bule bagi pemula berikut ini
1. Perbanyak Nonton Film Berbahasa Inggris
Belajar bahasa Inggris terkadang menjadi beban bagi banyak orang. Banyak pemula yang menyerah hanya karena kurang motivasi. Untuk pembelajaran yang menyenangkan, Anda bisa perluas konsep bahasa Inggris Anda dengan menonton film. Di film berbahasa Inggris, Anda dapat melihat kata – kata dan kalimat apa saja yang digunakan untuk konteks tertentu.
Menyimak pembicaraan dalam film juga akan membuat telinga Anda terbiasa mendengar bahasa Inggris. Hal ini penting karena untuk mengobrol Anda tidak hanya harus berbicara tapi juga mengerti apa yang Anda dengar. Beberapa percakapan bahasa Inggris di dunia nyata cukup cepat temponya, jika salah dengar, Anda tentu tidak dapat memberi respons yang baik. Melatih kedua hal ini secara bersamaan lebih mudah melalui film.
Tips ngobrol dengan bule bagi pemula ini tentunya hanya akan efektif jika Anda menonton dengan tujuan belajar tidak hanya asal menonton. Selalu buat catatan kecil dan kamus untuk membantu Anda mengerti. Jika hal ini rutin dilakukan, Anda akan mahir berkomunikasi dengan bahasa Inggris.
2. Coba Hafalkan Frasa dan Bukan Kata
Dalam percakapan, sebuah frasa akan lebih mudah diartikan dibandingkan menerjemahkan per kata. Tips ngobrol dengan bule bagi pemula ini memang terlihat mudah, tapi masih banyak orang bergantung pada penerjemahan per kata untuk mengerti bahasa Inggris.
Percakapan berlangsung cepat, jika Anda menerjemahkan per kata, lawan bicara Anda akan bosan menunggu respons. Coba frasa dalam percakapan juga bisa berbeda artinya jika diterjemahkan per kata.
Belajar dan biasakan mengartikan frasa dalam bahasa Inggris. Jika sudah terbiasa, hafalkan penggunaannya dalam kalimat. Ulang hal ini berkali – kali sampai Anda terbiasa.
3. Biasakan Berbicara Bahasa Inggris di Saat Berinteraksi dengan Keluarga atau Teman
Nah, tips berikutnya berhubungan dengan praktik. Berbicara dengan bule tentu sulit karena di lingkungan sekitar belum tentu ada. Untuk menggantikannya, Anda bisa biasakan berbicara dengan keluarga dan teman menggunakan bahasa Inggris. Beritahu pada mereka bahwa Anda sedang berlatih untuk ngobrol dengan bule.
Tips ngobrol dengan bule bagi pemula ini akan membuat Anda terbiasa mengucapkan kalimat bahasa Inggris. Jika teman Anda bisa merespons dengan bahasa Inggris, Anda bisa membiasakan diri untuk ngobrol panjang.
(Baca juga: Pengertian dan Contoh Penggunaan Kata The Participle)
4. Berinteraksi dengan Komunitas Internasional
Nah, untuk praktek dengan orang asing sungguhan, Anda bisa manfaatkan internet. Interaksi ini bisa berupa forum ataupun chat langsung. Untuk pemula, Anda lebih baik memilih tempat seperti comment section di YouTube, forum – forum atau reply di Twitter. Percakapan berupa teks ini membantu Anda memahami penggunaan kalimat – kalimat percakapan.
Walaupun tidak melatih kemampuan berbicara, di sini Anda mengembangkan pembiasaan untuk merespons dalam percakapan. Merespons dengan rangkaian kata yang pas dan juga grammar yang benar diperlukan di sini. Pembiasaan ini nantinya membuat Anda bisa bercakap – cakap tanpa harus berfikir tentang aturan grammar karena hal itu sudah di luar kepala
5. Ikuti Tes – Tes Speaking Bahasa Inggris
Nah, untuk memastikan kemampuan Anda sudah berkembang, Anda perlu melakukan tes. Banyak tempat menyediakan tes bahasa Inggris untuk menilai kemampuan Anda. Jika sudah biasa melakukan tips – tips lain di atas, tes akan menunjukkan perkembangan Anda. Jika mendapatkan skor yang baik, Anda sekarang punya bukti bahwa kemampuan Anda sudah meningkat.
Siap untuk mempraktikkan tips di atas? harus dong biar kamu bisa lancar ngobrol bahasa inggris dengan bule.
Oh iya, kamu bisa juga loh melakukan praktik 5 hal diatas di satu tempat belajar bahasa inggris TERBAIK dan TERFAVORIT di Kampung Inggris Pare yaitu Kampung Inggris LC. Kamu memiliki kesempatan praktik yang jauh lebih banyak jadi kesempatan untuk lancar bahasa inggris pun bisa kamu capai dengan lebih singkat.
Mau DAFTAR? Bisa banget langsung saja daftar SEKARANG JUGA dengan mengisi formulir online DI SINI.
[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=5KTLmlrACsk[/embedyt]